Analisis Pertanyaan pada Materi Hidrolisis Garam dalam Buku Teks Kimia Kelas XI Kurikulum 2013 Di Surakarta Berdasarkan Question Category System For Science (QCSS)

Ivara Mangesti Gumilar, Ashadi Ashadi, Maria Ulfa

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan mengetahui: (1) persebaran kategori pertanyaan menurut QCSS pada konsep hidrolisis garam  yang terdapat dalam buku teks kimia kelas XI kurikulum 2013; dan (2) persebaran pertanyaan yang terdapat dalam buku teks kimia kelas XI kurikulum 2013 pada konsep hidrolisis garam berdasarkan indikator pembelajaran pada kompetensi dasar pembelajaran kimia kurikulum 2013. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan teknik analisa kualitatif sederhana. Populasi penelitian ini adalah seluruh buku teks kimia kelas XI kurikulum 2013 yang ada di SMA Negeri di Kota Surakarta. Sampelnya adalah buku teks kimia Erlangga, Intan Pariwara, dan Tiga Serangkai yang dipilih dengan teknik simple random sampling. Teknik pengumpulan datanya menggunakan metode wawancara, observasi, serta analisis data dengan teknik analisis deskriptif analisis. Sehingga disimpulkan jika : (1) buku teks kimia Erlangga, Intan Pariwara, dan Tiga Serangkai mencapai presentase 83,19%, 93,94%, dan 74,51% didominasi kategori pertanyaan berpikir konvergen; dan (2) sebaran pertanyaan pada ketiga buku teks kimia ER, IP, dan TS jika didasarkan Indikator Pembalajaran pada Kompetensi Dasar pembelajaran kimia kurikulum 2013 didominasi pertanyaan indikator 3.11.8 (menghitung (C3) untuk memecahkan masalah terkait perhitungan kimia menggunakan rumus hidrolisis) dengan presentase secara berturut-turut sebesar 39,82%, 56,06%, dan 27,45% yang cenderung mengarah pada pertanyaan berpikir konvergen.

Keywords

buku teks kimia; hidrolisis garam; pertanyaan; QCSS

Full Text:

PDF

References

[1] Raharjo, S. B., 2010, Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan, 16(3), 229–238.

[2] Wati, F., & Rivilla, S. R., 2015, JPM IAIN Antasari, 2(2), 83–102.

[3] Solihin, L., Utama, B., Pratiwi, I., & Novirina., 2019, Indeks Aktivitas Literasi Membaca 34 Provinsi, Puslitjakdikbud, Jakarta.

[4] Tim GLN, 2017, Panduan Gerakan Literasi Nasional 2017, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta.

[5] The World Bank, 2007, Making the new indonesia work for the poor (Watarti, S., dkk, Trans.), The World Bank 2006, USA.

[6] Ambruster, B. B., & Ostertag, J., 2007, Questions in elementary science and social studies textbooks, University of Illinois at Urbana-Champaign.

[7] Nasution, S., 2008, Teknologi Pendidikan, Bumi Aksara, Jakarta.

[8] Awaliyah, C. Y. R., Feronika, T., & Agung, S., 2015, Edusains, 7(1): 49-56.

[9] Putri, W. M., 2017, Analisis Pertanyaan Pada Buku Teks Kimia SMA Berdasarkan Question Category System For Science (QCSS), Skripsi, UIN Jakarta.

[10] Ermasari, G., Subagia, I. W., & Sudria, I. D. N., 2014, e-Journal Program Pascasarjana Universitas Pendidikan Ganesha, 4, 1-11.

[11] Haryanto, 2006, Majalah ilmiah pembelajaran, 2(1), 1-12.

[12] Blosser, P. E., 1990, Research matters-to the Science Teacher No.9001. Using questions in science classrooms, Columbus, OH: Professor of Science Education, Ohio State University.

[13] Blosser, P. E., 2000, How to Ask The Right Questions, Columbus, OH: Professor of Science Education, Ohio State University.

[14] Sugiyono, 2008, Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R&D, Alfabeta, Bandung.

[15] Nursaidah, E., 2001, Analisis Pertanyaan Dan Strategi Bertanya Konsep keanekaragaman Hayati Pada Buku teks pelajaran Biologi Sekolah Menengah Umum, Tesis, UPI Bandung.

[16] Suartini, K., 2006, Analisis Pertanyaan Konsep Dinamika Partikel Pada Buku Pelajaran Fisika Kelas X SMA Berdasarkan QCSS dan Kognitif Bloom, Tesis, UPI Bandung.

[17] Harris, D., 2006, Paper presented at the British Educational Research Association Annual Conference, 1-18.

[18] Khery, Y., Subandi., & Ibnu, S., 2013, Jurnal Prisma Sains, 1(1), 37-49.

[19] Yu, W., 2010, Journal of Language Teaching and Research, 1(2), 136-144.

[20] Taufiq, R., 2015, Faktor Exacta, 5(1), 77–85.

[21] BSNP, 2007, Buletin BSNP, 2(1), 1-24

[22] Danili, E., & Reid, N., 2006, Chemistry Education Research and Practice, 7(2), 64-83.

[23] Chayati, A.N., 2017, Analisis Ketersediaan Pertanyaan Pertanyaan Berdasarkan Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi Dalam Buku Teks Pelajaran Fisika Pada Konsep Keseimbangan Benda Tegar, Skripsi, UIN Jakarta.

[24] Zehlia, A., Luzywati, L., & Hamidah, I., 2019, Gema Wiralodra, 10(2), 165-178.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.