Efforts to Improve Discipline And Ability To Write Simple Narrative Articles Using The Field Trip Method

Fitriyani Fitriyani

Abstract

Karakter disiplin pada siswa belum sepenuhnya diterapkan di sekolah. Karakter disiplin dapat diajarkan dan diterapkan pada pembelajaran salah satunya dengan mematuhi aturan yang sudah diterapkan pada pemebelajaran menulis karangan narasi sederhana. Kemampuan menulis karangan narasi sederhana siswa merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang dianggap sulit oleh sebagian besar siswa, karena budaya menulis dikalangan siswa belum dibiasakan sejak dini. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan dan kemampuan menulis karangan narasi sederhana siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia menggunakan metode Field Trip. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang terdiri dari 2 siklus. Prosedur pelaksanaan penelitian setiap siklus terdiri dari perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Alat pengumpulan data penelitian menggunakan tes/evaluasi, lembar observasi aktivitas guru dan aktivitas siswa, serta angket respon siswa. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan metode Field Trip berbantuan gambar seri dapat meningkatkan kemampuan menulis karangan narasi sederhana siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia.

Keywords

disiplin, karangan narasi sederhana, metode Field Trip

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.