Optimization of Learning Motivation For Class VI (SIX) Students Through Learning Video Media
Abstract
Motivasi belajar merupakan daya penggerak di dalam diri individu yang menimbulkan kegiatan belajar, yang menjamin kelangsungan dari kegiatan belajar dan yang memberikan arah pada kegiatan belajar, sehingga tujuan yang dikehendaki tercapai. (Dimyati, 2013) Keberhasilan belajar anak dapat ditentukan oleh motivasi belajar yang dimilikinya. Anak yang memiliki motivasi belajar tinggi cenderung prestasinya pun tinggi, tetapi sebaliknya anak yang motivasi belajarnya rendah, akan rendah pula prestasinya. Sebab motivasi merupakan penggerak atau pendorong untuk melakukan tindakan tertentu. Berkembangnya teknologi saat ini memberikan pengaruh bagi dunia pendidikan, khususnya dalam media pembelajaran yang digunakan dalam proses pembelajaran. Media pembelajaran adalah sarana yang memungkinkan terwujudnya hubungan langsung antara karya seorang pengembang mata pelajaran dengan siswa. Kaitannya dalam bidang pendidikan, Eric Ashby (dalam Miarso, 2004: 494) menyatakan bahwa teknologi komunikasi telah menimbulkan revolusi yang keempat. Revolusi ini ditandai dengan berkembangnya media elektonik yang dapat dimanfaatkan sebagai media belajar, seperti radio, telepon, televise atau pun komputer. Seperti yang diketahui bahwa dalam revolusi pertama terjadi peralihan tempat belajar bagi masyarakat, yang awalnya tempat belajar hanya di rumah dengan hanya mengandalkan orang tua sebagai pendidiknya beralih ke sekolah-sekolah dengan guru sebagai tenaga pendidiknya.
Keywords
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.