Stad-Type Cooperative Learning Model on Cube and Beam Volume Materials

Tri Wahyuni

Abstract

Hasil belajar matematika materi volume kubus dan balok siswa kelas V semester 2 SD 1 Panjang Bae Kudus masih rendah. Terbukti dari rata- rata ulangan harian 66 dengan tingkat ketuntasan 43%. Pada materi kubus dan balok, penulis merencanakan penerapan model pembelajaran koopreatif STAD untuk meningkatkan hasil belajar tentang volume kubus dan balok pada siswa kelas V semester 2 SD 1 Panjang Bae Kudus. Manfaat penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Penelitian ini dilaksanakan melalui dua siklus yaitu siklus I dan siklus II. Subjek penelitian adalah siswa kelas V yang berjumlah 30 siswa. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar dari prasiklus ada 13 siswa yang tuntas dengan persentase 43% dan nilai rata-rata 66, menjadi 22 siswa yang tuntas dengan persentase 73% dan nilai rata-rata 78 pada siklus I dan meningkat menjadi 27 siswa dengan perentase 90% dan rata-rata 91 pada siklus II, serta rata-rata kinerja guru dari prasiklus 52% menjadi 81% pada siklus I dan meningkat menjadi 92% pada siklus II. Dengan demikian penerapan model pembelajaran kooperatif STAD dapat meningkatkan hasil belajar tentang volume kubus dan balok pada siswa kelas V semester 2 SD 1 Panjang Bae Kudus Tahun Pelajaran 2019/2020 terbukti di mana hasil belajar siswa dapat ditingkatkan melalui penerapan model STAD.

Keywords

hasil belajar matematika,volume kubus dan balok, STAD

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.