Penerapan Model Snowball Throwing Untuk Meningkatan Prestasi Belajar IPA Kelas III SDN Gembongan 02 Tahun Ajaran 2019/2020

Siti Isro’iyah

Abstract

Penelitian ini bertujuan meningkatkan prestasi belajar ipa dengan penerapan model snowball throwing pada siswa kelas III  UPT SDN Gembongan 02 Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar Semester II Tahun Pelajaran 2019/2020. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilakukan melalui empat tahap dalam 3 siklus Tahap-tahap pelaksanaan penelitian tindakan terdiri dari perencanaan (planning), pelaksanaan (acting), observasi (obseving), dan refleksi (relecting). Untuk mendapatkan hasil penelitian yang akurat maka data yang telah terkumpul dianalisis secara statistik yaitu mengunakan rumus mean (rata-rata).Berdasarkan hasil analisis dan observasi yang diperoleh dalam pelaksanaan tindakan dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut : Terdapat Peningkatan motivasi belajar Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dengan Penerapan Model Snowball Throwing  Pada Siswa Kelas III  UPT SDN Gembongan 02 Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar Semester II Tahun Pelajaran 2019/2020. Hal ini didasarkan pada nilai rata-rata siklus I sebesar 67.2 meningkat pada siklus II 85.2. Begitu juga pada ketuntasan belajar secara klasikal pada siklus 1 baru mencapai 56% meningkat pada siklus II mencapai 100%

Keywords

Prestasi belajar IPA, model Snowball Throwing

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.