PENERAPAN MODEL ANALISIS DILEMA MORAL TERHADAP SIKAP PEDULI SOSIAL SISWA PADA KOMPETENSI DASAR MENAMPILKAN SIKAP POSITIF BERPANCASILA DALAM KEHIDUPAN BERMASYARAKAT

Muhammad Auliya Setiawan, Rima Vien, Hassan Suryono

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara penerapan model pembelajaran  analisis dilema moral dan sikap kepedulian sosial siswa dalam kompetensi dasar menampilkan sikap positif ber Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan menggunakan Posttest Only Control Design. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas 8 SMP Negeri 3 Grogol, Sukoharjo. Teknik sampling menggunakan cluster random sampling dan sampel sebanyak 30 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Uji prasyarat analisis menggunakan uji linearitas dan uji independen. Teknik analisis data menggunakan korelasi product moment. Berdasarkan hasil penghitungan nilai r-hitung,  r-tabel dan taraf signifikansi dapat disimpulkan bahwa penerapan model analisis dilema sosial memiliki dampak positif terhadap sikap kepedulian sosial siswa dalam bermasyarakat. Korelasinya digambarkan dengan persamaan regresi linear Ŷ = 64,103 + 0.5997X, dengan kontribusi penentu sebesar 17%. 

 

Katakunci: model analisis dilema moral, sikap sosial, kehidupan bermasyarakat

Full Text:

PDF

References

Ani Siti Anisah. (2016). Pendekatan Pembelajaran Analisis Nilai untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep dan Sikap Kepedulian Sosial Siswa pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial. Jurnal Pendidikan Universitas Garut Vol. 09.

Anitah, Sri. (2009). Teknologi Pembelajaran. Surakarta: Yama Pustaka.

Budiningsih, C. A. (2009). Model Pembelajaran Dilema Moral dan Kontemplasi. Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan Vol. 12 No. 1.

Noviana Dewi dan Nanik Prihartanti.(2014). Metode Biblioterapi dan Diskusi Dilema Moral untuk Pengembangan Karakter Tanggungjawab.Jurnal Psikologi Volume 41 No. 1.

Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: CV ALFABETA.

Suharsimi, Arikunto. (2006). Prosedur Penelitian suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Suyadi. (2013). Strategi Pembelajaran Pendidikan Karakter. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.