Penerapan Kurikulum Merdeka di sekolah menengah pertama: Studi kualitatif mengenai kesiapan Guru Agama Katolik

Arius Arifman Halawa, Rezkie Zulkarnain, Yusi Kurniati, Albina Imakulata

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesiapan guru Agama Katolik di Sekolah Menengah Pertama di Kabupaten Mempawah dalam menerapkan Kurikulum Merdeka. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif pemilihan subjek berdasarkan purposive sampling yaitu 25 orang guru. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan diskusi kelompok terfokus. Hasil analisis data yang dilakukan melalui pengkodean wawancara dan notula diskusi kelompok terfokus menunjukkan bahwa sebagian besar sekolah sudah menerapkan Kurikulum Merdeka dan tergolong pada tahap ber-kembang. Pada tahap ini dijelaskan bahwa guru telah menyesuaikan praktik pembelajaran dan asesmen yang dituntut dalam Kurikulum Merdeka. Hal ini ditandai dengan guru yang merencanakan pembelajaran beriorientasi pada dokumen yang telah disediakan oleh Kemendikbudristek. Guru juga menerapkan program membaca kitab suci dan renungan sebelum kegiatan belajar mengajar dimulai sebagai bentuk penguatan karakter profil pelajar Pancasila. Sebagai tolak ukur dalam merencanakan pembelajaran, guru memberikan refleksi dan evaluasi pasca pembelajaran. Kemudian guru mampu membimbing siswa untuk menyelesaikan tugas yang diberikan. Namun kendala yang dirasakan guru yaitu kesulitan dalam memperoleh modul ajar sejenis khususnya pelajaran Agama Katolik. Sebagai bentuk dukungan terhadap kemajuan belajar, guru juga turut berkolaborasi kepada guru lain, masyarakat, dan orang tua siswa seperti mengadakan pertemuan di akhir semester.

Kata Kunci: Kurikulum Merdeka; Kesiapan Guru; Pendidikan Agama Katolik.

 

Implementation of Merdeka Curriculum in junior high school: A qualitative study of Catholic Religious Teachers' readiness

 

Abstract: This study aims to determine the readiness of Catholic Religion teachers in Junior High Schools in Mempawah Regency in implementing the Merdeka Curriculum. The research method used is descriptive qualitative subject selection based on purposive sampling, namely 25 teachers. Data collection techniques using interviews and focus group discussions. The results of data analysis conducted through interview coding and focus group discussion minutes show that most schools have implemented the Merdeka Curriculum and are classified as in the developing stage. At this stage, it is explained that teachers have adjusted the learning and assessment practices required in the Merdeka Curriculum. This is indicated by teachers who plan learning oriented to the documents provided by the Ministry of Education and Culture. Teachers also implement scripture reading and devotional programs before teaching and learning activities begin as a form of strengthening the character of the Pancasila student profile. As a benchmark in planning learning, teachers provide post-learning reflection and evaluation. Then the teacher is able to guide students to complete the assigned tasks. However, the obstacle felt by teachers is the difficulty in obtaining similar teaching modules, especially Catholic Religion lessons. As a form of support for learning progress, teachers also collaborate with other teachers, the community, and parents of students such as holding meetings at the end of the semester.

Keywords

Kurikulum Merdeka; Kesiapan Guru; Pendidikan Agama Katolik; Merdeka Curriculum; Teacher Readiness; Catholic Religious Education

Full Text:

Fulltext PDF

References

Arruti, A., & Castro, J. P. (2020). International entrepreneurship education for pre-service teachers : a longitudinal study. Emerald Publishing Limited, 62(7), 825–841. https://doi.org/10.1108/ET-04-2020-0098

Bahriah, E. S., Yunita, L., & Sholihat, R. N. (2023). Aplikasi Kurikulum Merdeka: Fenomena learning loss pada pembelajaran kimia. Media Sains Indonesia.

Baity, N. C., Trinugraha, Y. H., & Maret, U. S. (2023). Implementation of the Independent Curriculum in the Learning Process at SMA Negeri 3 Surakarta Implementasi Kurikulum Merdeka dalam Proses Pembelajaran di SMA Negeri 3 Surakarta E-mail : noikcahya@student.uns.ac.id. Pakar Pendidikan, 21(2), 191–202.

Creswell, W. J., & Creswell, J. D. (2018). Research Design: Qualitative, Quantitative adn Mixed Methods Approaches. In Journal of Chemical Information and Modeling (Vol. 53, Issue 9).

Datus, K., Wilhelmus, O. R., & Yuwana, S. W. (2018). Peranan Guru Agama Katolik Dalam Meningkatkan Mutu Dan Penghayatan Iman Siswa Sekolah Menengah Tingkat Atas Kota Madiun Melalui Pengajaran Agama Katolik. Jpak, 20, 144–166.

Dike, D., Parida, L., & Serani, G. (2022). Adaptasi Budaya Belajar Masa Pandemi Covid 19 Di Sekolah Dasar Kabupaten Sintang. VOX EDUKASI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 13(1), 60–74. https://doi.org/10.31932/ve.v13i1.1535

Farhana, I. (2022). Merdekakan pikiran dengan kurikulum merdeka: Memahami konsep hingga penulisan praktik baik pembelajaran di kelas (M. Anwar & H. T. Rossa (eds.)). Penerbit Lindan Bestari.

Heryahya, A., Herawati, E. S. B., Susandi, A. D., & Zulaiha, F. (2022). Analisis kesiapan guru sekolah dasar dalam implementasi Kurikulum Merdeka. Journal of Education and Instruction (JOEAI), 5(2), 548–562. https://doi.org/10.31539/joeai.v5i2.4826

Jamjemah, J., Djudin, T., Erlina, E., & Hartoyo, A. (2022). Analisis Kesiapan Guru Dalam Melaksanakan Pembelajaran Kurikulum Merdeka Di Sdn. 47 Penanjung Sekadau. JURNAL PENDIDIKAN DASAR PERKHASA: Jurnal Penelitian Pendidikan Dasar, 8(2), 119–127. https://doi.org/10.31932/jpdp.v8i2.1722

Kemendikbudristek. (2022). Tahapan Implementasi Kurikulum Merdeka di Satuan Pendidikan.

Linneberg, M. S., & Korsgaard, S. (2019). Coding qualitative data : a synthesis guiding the novice data. Qualitative Research Journal, 19(3), 259–270. https://doi.org/10.1108/QRJ-12-2018-0012

Magdalena, M., Meman, O. G. P. H., Zulkarnain, R., & Lisarani, V. (2021). Kesiapan Guru Sekolah Menengah Atas/Kejuruan Katolik dalam Penyelenggaraan Pembelajaran Daring di Era Pandemi COVID-19. Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara, 13(1), 12–22. https://doi.org/10.37640/jip.v13i1.891

Munawar, M. (2022). Penguatan Komite Pembelajaran dalam Implementasi Kurikulum Merdeka pada Pendidikan Anak Usia Dini. Tinta Emas: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini, 1(1), 65–72.

Ngaisah, N. C., & Aulia, R. (2023). The Readiness of Science Teachers to Implement Differentiated Learning and Integrated STEM in Ecology Subject of the “Merdeka” Curriculum in Junior High School. BIOEDUKASI: Jurnal Biologi Dan Pembelajarannnya, 21(2), 1–25.

Nurasiah, I., Marini, A., Nafiah, M., & Rachmawati, N. (2022). Nilai Kearifan Lokal: Projek Paradigma Baru Program Sekolah Penggerak untuk Mewujudkan Profil Pelajar Pancasila. Jurnal Basicedu, 6(3), 3640–3648.

Priharsari, D., & Indah, R. (2021). Coding untuk menganalisis data pada penelitian kualitatif di bidang kesehatan. Jurnal Kedokteran Syiah Kuala, 21(2), 130–135. https://doi.org/10.24815/jks.v21i2.20368

Purani, N. K. C., & Putra, I. K. D. A. S. (2022). Analisis kesiapan guru dalam penerapan Kurikulum Merdeka belajar di SDN 2 Cempaga. Jurnal Pendidikan Dasar Rare Pustaka, 4(2), 8–12. https://doi.org/10.59789/rarepustaka.v4i2.125

Rahayu, R., Rosita, R., Rahayuningsih, Y. S., Hernawan, A. H., & Prihantini, P. (2022). Implementasi Kurikulum Merdeka Belajar di Sekolah Penggerak. Jurnal Basicedu, 6(4), 6313–6319. https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i4.3237

Saldana, J. (2016). The Coding Manual for Qualitative Researchers (3rd ed.). SAGE Publications, Inc.

Sembiring, M., & Sijabat, E. S. (2023). Peran Guru Pendidikan Agama Katolik dalam Meningkatkan Kecerdasan Emosional Siswa Kelas XI IPA di SMA Santo Antonius Bangun Mulia Medan. Jurnal Penelitian Dan Pembelajaran, 40(2), 55–76.

Wardhan, A. I., Rukayah, & Kurniawan, S. B. (2023). Analisis Kesulitan Guru dalam Mengimplementasikan Model Pembelajaran Project Based Learning (PjBL) pada Kurikulum Merdeka Materi Membangun Masyarakat yang Beradab. Jurnal Pendidikan Dasar, 11(2), 141–148.

Warsidah, W., Satyahadewi, N., Amir, A., Linda, R., & Mulya Ashari, A. (2022). Implementasi Pembelajaran Berbasis Kurikulum Merdeka pada Peserta Didik Kelas 4 Sekolah Dasar Negeri No 16 Pontianak Utara. AR-RIAYAH : Jurnal Pendidikan Dasar, 6(2), 233. https://doi.org/10.29240/jpd.v6i2.5519

Wicks, D. (2017). The Coding Manual for Qualitative Researchers ( 3rd edition ) The Coding Manual for Qualitative Researchers ( 3rd edition ) Johnny Saldaña Sage 2015 Qualitative Research in Organizations and Management : An Article information : Qualitative Research in Organizations and Management: An International Journal, 12(October), 170. https://doi.org/10.1108/QROM-08-2016-1408

Yamin, M., & Syahrir, S. (2020). Pembangunan Pendidikan Merdeka Belajar (Telaah Metode Pembelajaran). Jurnal Ilmiah Mandala Education, 6(1), 126–136. https://doi.org/10.58258/jime.v6i1.1121

Refbacks

  • There are currently no refbacks.