PENANAMAN KARAKTER MELALUI PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS SEKOLAH DASAR BERBASIS PENDEKATAN ANTARBUDAYA (INTERCULTURE)
Abstract
Pendekatan antarbudaya menjadi tren baru dalam dunia pendidikan untuk mewujudkan learning to live together. Pendekatan tersebut bertujuan mengembangkan toleransi serta kemampuan siswa dalam memilah dan memilih nilai yang sesuai. Pembelajaran bahasa Inggris yang membawa unsur budaya asing tidak akan dikhawatirkan dapat menghilangkan budaya asli peserta didik. Namun, implementasinya tidaklah mudah untuk dilakukan.Tujuan penulisan artikel ini adalah mendeskripsikan penerapan pendekatan antarbudaya dalam pembelajaran bahasa Inggris SD untuk menanamkan karakter.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Data didapat dari 3 buku cerita bergambar, 3 video, dan 2 lagu yang memuat unsur budaya target. Data kemudian dideskripsikan dengan penjelasan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendekatan antarbudaya dapat diterapkan melalui penggunaan buku cerita, video, dan lagu. Unsur budaya yang tergali meliputi perbedaan cara mengekspresikan kasih sayang, cara memperingati suatu tradisi, kebiasaan yang dilakukan pada musim tertentu, jenis makanan dan kehidupan dalam keluarga, kegiatan sekolah, dan cara memperingati peristiwa bersejarah. Penggunaannya juga dapat mempromosikan perdamaian dunia di tengah perbedaan. Dengan demikian, melalui pembelajaran bahasa inggris, guru dapat menanamkan sikap toleran dan cinta damai sehingga peserta didik diharapkan menjadi pribadi yang berkarakter.
Keywords
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.