Development of Student Worksheets Based on Problem Based Learning on Five Senses Materials in 4th Grade SD Negeri 2 Rawa Laut Bandar Lampung Academic Year 2023/2024

Richa Widiya Abadi, Andri Wicaksono, Connyta Elvadola

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh penggunaan buku cetak yang dominan dalam pembelajaran IPA sehingga pembelajaran cendrung pasif. Tujuan penelitian ini untuk mengembangkan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Problem Based Learning pada mata pelajaran IPA materi Pancaindra. Penelitian pengembangan menggunakan Model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation dan Evaluation) untuk menguji kelayakan, efektivitas, kepraktisan serta kemenarikan LKPD yang dikembangkan. Instrumen yang digunakan berupa Instrumen validasi ahli, tes, angket respon peserta didik dan angket respon pendidik. Hasil penelitian berdasarkan validasi ahli menunjukan bahwa LKPD terbukti "Sangat Layak" dengan persentase 81%. Uji efektivitas dilihat berdasarkan penggunaan LKPD dalam pembelajaran mendapatkan hasil "Sangat Baik". Kepraktisan dan kemenarikan mendapatkan hasil "Sangat Efektif dan Menarik". Simpulan dalam penelitian ini yaitu LKPD yang dikembangkan layak digunakan dalam pembelajaran IPA di SD Kelas IV.

Keywords

Lembar Kerja Peserta Didik, Problem Based Learning, Materi Pancaindra.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.