Penggunaan Media Gambar Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Peserta Didik Kelas 1 SD Muhammadiyah 4 Kandangsapi Kota Surakarta

Wulan Sari

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar matematika peserta didik kelas I SD Muhammadiyah 4 Kandangsapi, hal ini disebabkan oleh kegiatan pembelajaran yang monoton dan tidak melibatkan aktivitas peserta didik secara aktif, sehingga peserta didik menjadi jenuh, bosan dan pasif. Untuk memecahkan masalah tersebut, peneliti melakukan upaya perbaikan pembelajaran dengan menerapkan media gambar. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilakukan di SD Muhammadiyah 4 Kandangsapi, subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas I dengan jumlah 28 peserta didik. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data hasil belajar matematika peserta didik. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa hasil belajar mengalami peningkatan pada data awal rata-rata nilai yang diperoleh peserta didik adalah 58,68 (kurang), meningkat pada siklus I hingga 69,24 (cukup), dan meningkat lagi pada siklus II hingga 75,72 (baik). Berdasarkan perolehan data tersebut dapat disimpulkan bahwa implementasimedia gambar dapat meningkatkan hasil belajar matematika peserta didik kelas I SD Muhammadiyah 4 Kandangsapi.

Keywords

media gambar, matematika, hasil belajar

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.