Arfedo Berbasis Augmented Reality Untuk Meningkatkan Karakter Kebhinekaan Global Dalam Mensukseskan Profil Pelajar Pancasila Jenjang SD

Meiliana Rizkyani, Ika Wulandari

Abstract

Adanya permasalahan seputar profil pelajar pancasila khususnya di jenjang Sekolah Dasar, serta belum adanya media pembelajaran sesuai perkembangan teknologi yang tepat. Maka dikembangkan sebuah media pembelajaran berbasis Augmented Reality yaitu media Arfedo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah media Arfedo layak digunakan, dapat diterapkan dalam pembelajaran, serta dapat meningkatkan karakter kebhinekaan global dalam upaya mensukseskan profil pelajar pancasila di Sekolah Dasar. Metode yang digunakan  adalah RnD dengan model DDDE. Teknik pengumpulan data yang digunakan angket dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil validasi dengan kriteria Sangat baik. Angket respon terhadap media memperoleh kriteria Sangat baik. Media ini mampu meningkatkan karakter kebhinekaan global siswa dilihat dari hasil uji gain dengan kenaikan rata-rata klasikal sebesar 0,42 dengan demikian media pembelajaran Arfedo layak dan dapat diterapkan dalam pembelajaran karakter kebhinekaan global dalam mensukseskan profil pelajar pancasila di Sekolah Dasar. 

Keywords

Arfedo, AR, Profil pelajar pancasila

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.