Implementasi Pembelajaran Masa Pandemi di Sekolah Dasar

Degi Alrinda Agustina

Abstract

Pandemi Covid 19 menyebabkan proses pembelajaran dilaksanakan secara daring. SD Negeri 006 Tarakanmerupakan salah satu SD di Kota Tarakan yang menerapkan pembelajaran daring. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang mendeskripsikan perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi pembelajaran yang dilakukan guru di SD Negeri 006 Tarakan pada masa pandemi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru memodifikasi perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran untuk menyesuaikan dengan pembelajaran daring. Perencanaan pembelajaran yang dilakukan guru adalah dengan menyusun RPP, modul dan video pembelajaran serta lembar kerja. Pelaksanaan pembelajaran daring dilakukan guru melalui Whatsapp untuk presensi dan pemberian modul dan video pembelajaran. Evaluasi pembelajaran dilakukan dengan penilaian sikap melalui keaktifan dalam Whatsapp, pengumpulan tugas dan informasi dari orangtua siswa, penilaian pengetahuan dilakukan melalui pengumpulan tugas dari lembar kerja setiap subtema dan tema, penilaian keterampilan dilakukan melalui video dan produk. Guru bersinergi dengan orangtua untuk membimbing pembelajaran daring siswa dari rumah.

Keywords

pembelajaran daring, masa pandemi, sekolah dasar

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.