Pengaruh Social Family Models Terhadap Prestasi Akademik Siswa di Indonesia: Studi Meta Analisis

Syarifah Aini, Halimatus Sa'diyah, Laksmi Evasufi Widi Fajari, Lili Fajrudin

Abstract

Tujuan penelitian ini ialah untuk mengeksplorasi model pembelajaran social family models terhadap hasil belajar siswa dalam konteks pembelajaran siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif meta analisis berbantuan software JASP 0.17.0.  Pembelajaran Era 5.0 lebih mengutamakan pendekatan yang personal dan disesuaikan dengan kebutuhan individu contohnya dengan menggunakan model pembelajaran yang sesuai dengan hal tersebut ialah Social Family Models. Data penelitian yang digunakan dengan kriteria eligibility, antara lain: (1) publikasi dapat ditelusuri pada pencarian jurnal nasional dan Internasional, (2) publikasi terindeks SINTA, google scholar dan index copernicus, (3) publikasi harus berkaitan dengan topik, (4) publikasi merupakan hasil penelitian dari Indonesia, (5) publikasi mencantumkan nilai (r), (t) atau (F), (6) publikasi harus terbit pada rentang tahun 2013 sampai 2023, (7) publikasi harus memiliki N ≥ 20. Berdasarkan hasil analisis penelitian menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan penerapan model pembelajaran Social Family Models terhadap hasil belajar siswa di Indonesia. Hal ini dapat ditunjukkan dari summary effect size 25 publikasi yang dapat dikategorikan sebagai pengaruh yang kuat yaitu (P< 0,001; rRE = 1.756) dengan kategori kuat.”

  

Keywords

Model Pembelajaran Social Family Models, Hasil Belajar, Meta Analisis.

References

Refbacks

  • There are currently no refbacks.