Upaya Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas 5 Subtema Usaha Pelestarian Lingkungan Melalui Pendekatan Science Environment Technology And Society

Febriana Hendra Watik, Naniek Sulistya Wardani

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas 5 subtema Usaha Pelestarian Lingkungan melalui pendekatan Science Environment Technology and Society (SETS). Subyek penelitian adalah peserta didik kelas 5. Penelitian Tindakan Kelas (PTK) sebanyak 2 siklus, masing-masing siklus terdiri tiga tahap yakni perencanaan, pelaksanaan dan observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data yakni teknik tes dan teknik non tes berupa skala sikap dan observasi. Instrumen  penelitian yakni butir tes, skala sikap, dan lembar pengamatan. Teknik analisis data yakni kuantitatif komparatif. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar dari pra siklus ke siklus 1 dan siklus 2 sebesar 66 %: 79 %: 89 % dari 28 peserta didik. Peningkatan hasil belajar diupayakan melalui pendekatan SETS dengan langkah 1) tahap inisiasi praktik siklus air; 2) tahap pembentukan konsepkelestarian air; 3) tahap aplikasi konsepmenggunakan teknologi skema; 4) tahap pemantapan konsepkelestarian airdalam kehidupan sehari-hari, dan 5) tahap penilaian sikap percaya diri, pemahaman konsep, dan kinerja peserta didik. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pendekatan SETS dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas 5 subtema Usaha Pelestarian Lingkungan.

Keywords

Science Environment Technology and Society; hasil belajar; pembelajaran tematik

Refbacks

  • There are currently no refbacks.