Faktor Internal Guru Yang Berkontribusi Terhadap Kinerja Pengembangan HOTS Peserta Didik

Anita Yosepha, Mohammad Ali, Dinn Wahyudin, Rusman Rusman

Abstract

Penelitian ini menggali faktor-faktor yang mempengaruhi perkembangan kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa dalam proses pembelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah 55 guru SMP di Jakarta yang dipilih secara acak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam melaksanakan pembelajaran berbasis HOTS, mereka menghadapi tiga macam kendala yaitu kendala dari diri sendiri, latar belakang siswa, dan sarana prasarana yang tersedia. Faktor motivasi dan efikasi diri guru berpengaruh terhadap pelaksanaan pembelajaran berbasis HOTS. Penyusunan RPP merupakan langkah awal dalam mengembangkan HOTS siswa. Hal itu menjadi kunci implementasi pembelajaran berbasis HOTS.

Keywords

Kinerja guru, proses pembelajaran, motivasi, efikasi diri

Refbacks

  • There are currently no refbacks.