ANALISIS FILM KARTUN “CLOUD BREAD” SEBAGAI MEDIA PENGENALAN BAHASA DAN PENDIDIKAN KARAKTER ANAK

Ngatman Ngatman, Siti Fatimah

Abstract

Film kartun merupakan salah satu jenis film animasi yang menjadi pilihan atau tayangan paling diminati oleh anak-anak. Salah satu film kartun anak-anak yang tayang di TV adalah Cloud Bread. Film Cloud Bread memiliki kelebihan daripada jenis film kartun anak-anak yang lain. Selain cerita yang mendidik, dialog percakapan pada film Cloud Bread menggunakan bahasa yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis film kartun “Cloud Bread” sebagai media dalam pengenalan kata baku dan pendidikan karakter pada anak. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Sumber data yang digunakan berupa film Cloud Bread yang ada di TV/youtube, data anak-anak siswa kelas 6 SD, dan orang tua yang memiliki anak. Teknik analisis data menggunakan deskriptif kualitatif. Hasil analisis menunjukkan bahwa: 1) Film Cloud Bread dapat dijadikan media pengenalan bahasa dan kata baku bagi anak; 2) Film Cloud Bread dapat dijadikan media untuk menanamkan pendidikan karakter anak yang meliputi: setia kawan, kerjasama, saling memotivasi, lemah lembut, saling menghargai antar teman, tekun, tidak mudah putus asa, semangat, problem solving, dan hormat kepada orang tua.

Keywords

Film kartun, bahasa, pendidikan karakter

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.