Peningkatan Keaktifan Dan Pemahaman Konsep Perkalian Menggunakan Model Teams Games Tournament (TGT) Pada Siswa Kelas IV Sdn Harjodipuran

Qois Hasna Hanifah, Novania Dyta Pratiwi, Fauziahi Nur Aini, Novianti Putri Dwi Setyani

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan dan pemahaman konsep perkalian pada siswa kelas IV SDN Harjodipuran melalui penerapan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT). Pembelajaran matematika di kelas IV sebelumnya menunjukkan rendahnya hasil belajar dan keaktifan siswa dalam memahami konsep perkalian. Untuk mengatasi hal ini, penelitian menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus, yang masing-masing melibatkan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Hasil observasi menunjukkan bahwa keaktifan siswa meningkat signifikan dari 60% pada siklus I menjadi 80% pada siklus II. Pemahaman konsep siswa juga mengalami peningkatan, dengan persentase ketuntasan belajar yang awalnya 48% pada kondisi pra-tindakan, meningkat menjadi 72% pada siklus I, dan 88% pada siklus II. Model TGT, yang melibatkan permainan dan turnamen dalam kelompok, terbukti efektif dalam menciptakan suasana belajar yang menyenangkan, interaktif, dan memotivasi siswa untuk lebih aktif dan memahami materi dengan lebih baik. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa penerapan model TGT dapat meningkatkan keaktifan dan pemahaman konsep matematika siswa pada materi perkalian di kelas IV SDN Harjodipuran.

Keywords

Keaktifan siswa, pemahaman konsep, Teams Games Tournament (TGT), perkalian, Penelitian Tindakan Kelas (PTK)

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.