Community Empowerment in Utilizing Toga Plants Through Making Lemongrass Drinks in Adikarso Village, Kebumen District, Kebumen Regency
Abstract
Sasaran dari kegiatan ini adalah seluruh ibu-ibu PKK Desa Adikarso dengan metode pelaksanaan sosialisasi atau penyuluhan yang diawali dengan survei potensi tanaman TOGA dalam pemanfaatan tanaman sereh/serai menjadi minuman herbal inovasi di Desa Adikarso. Tujuan pemberdayaan masyarakat ini adalah meningkatkan pemahaman warga mengenai pemanfaatan tanaman TOGA menjadi minuman lemongrass. Kegiatan ini dimulai dengan melakukan sosialisasi, penyampaian materi, diskusi bersama, persiapan alat dan bahan, dilanjutkan dengan praktek langsung pembuatan minuman lemongrass, serta mencoba minuman lemongrass hasil praktek pelatihan oleh ibu-ibu PKK. Pemberdayaan ini melibatkan ibu-ibu PKK dan BPP Kecamatan Kebumen. Hasil dari pemberdayaan ini meliputi produk minuman lemongrass dan peningkatan pemahaman warga mengenai pemanfaatan tanaman TOGA. Pertama, tanaman TOGA yaitu tanaman sereh/serai dimanfaatkan menjadi minuman lemongrass. Kedua pemahaman warga terkait pengetahuan tentang tanaman TOGA dan pengetahuan tentang minuman lemongrass. Berdasarkan hasil tersebut, maka pemberdayaan masyarakat berdampak pada pemahaman warga terkait pemanfaatan tanaman toga menjadi produk minuman lemongrass yang dapat menjadi peluang ekonomi bagi warga Desa Adikarso.
Keywords
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.