Design of a Simple Chemical Equilibrium Tool Using Natural Dyes

Hiraluna Asyaura, Luthfia Rahma Kartika, Kholidah Kholidah

Abstract

Materi kimia akan mudah dipahami oleh siswa apabila pengetahuan yang didapatkan dapat diimplementasikan dan dapat ditemukan dalam kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, dibutuhkan media praktikum yang sederhana dan dapat memberi pemahaman kedapa siswa terkait materi kesetimbangan kimia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan alat praktikum sederhana kesetimbangan kimia. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pengembangan. Praktikum merupakan salah satu kegiatan yang dapat dilakukan untuk mencapai tujuan pembelajaran. Konsep yang diterapkan pada alat praktikum ini yaitu adanya pergeseran kesetimbangan yang disebabkan oleh adanya pengaruh tekanan atau konsentrasi. Untuk menghindari dampak buruk dari penggunaan pewarna sintetik maka diterapkan adanya prinsip green chemistry yaitu penggunaan pewarna alami dalam larutan yang memiliki konsentrasi yang berbeda. Warna tersebut berasal dari daun pandan (hijau) dan buah bit (merah). Harapnya rancangan alat praktikum ini dapat membantu siswa dalam memahami konsep pergeseran kesetimbangan serta dapat menerapkan prinsip green chemistry yaitu penggunaan bahan-bahan yang aman dan tidak mencemari lingkungan.

 

Keywords

practical tools, chemical equilibrium, green chemistry, equilibrium shifts

Full Text:

PDF

References

Refbacks

  • There are currently no refbacks.