Persepsi Mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar Terhadap Kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka

Pawit Riatmo, Anis Hidayah, Novita Riana Sari, Murwani Dewi Wijayanti

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui persepsi mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar mengenai kebijakan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Metode penelitian ini adalah kuantitaiff deskriptif. Subjek penelitian ini adalah 21 mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar yang diambil secara acak dengan teknik simple random sampling. Teknik pengumpulan data yaitu dengan survei yang dibuat dengan google form. Kemudian dianalisis dengan teknik analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan Program MBKM memberikan warna tersendiri bagi pendidikan di Indonesia di lingkungan perguruan tinggi. Hasil persentase menunjukkan, 71,4% mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar sudah menyiapkan diri untuk mengikuti program MBKM, 52,4% mahasiswa sudah memahami kebijakan MBKM dengan baik, 81% mahasiswa sepakat bahwa MBKM sangat bermanfaat untuk menyaiapkan mahasiswa menghadapi dunia kerja, dan 90,5% mahasiswa merekomendasikan Program MBKM sebagai program yang dapat meningkatkan kemampuan mahasiswa. Berdasarkan data yang diperoleh tersebut dapat disimpulkan bahwa persepsi mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar terhadap kebijakan MBKM baik.

Keywords

Persepsi mahasiswa, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, MBKM

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.