Pengaruh Pendampingan Orang Tua Saat Belajar Terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Masa Pandemi SDN 1 Tukmudal

Intan Nur Endah Lestari, Erna Labudasari

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masih banyak orang tua yang kurang menyadari pentingnya pendampingan orang tua saat belajar yang akan berpengaruh terhadap motivasi belajar anak. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pendampingan orang tua saat belajar terhadap motivasi belajar siswa sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif survey. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, uji normalitas dan uji regresi. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa pendampingan orang tua saat belajar dalam beberapa indikator yang ada menunjukkan persentase yang cukup tinggi. Berdasarkan perhitungan hasil analisis regresi diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 sehingga hipotesis diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pendampingan orang tua saat belajar berpengaruh terhadap motivasi belajar siswa di SDN 1 Tukmudal sebesar 99,4%, sedangkan sisanya 0,6% motivasi belajar siswa dipengaruhi oleh faktor lain.

Keywords

pendampingan orang tua saat belajar, motivasi belajar siswa

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.