Manajemen Pembelajaran Di Masa Pandemi Dalam Menanamkan Karakter Pada Anak Autis

Maryanti Maryanti, Eliyanto Eliyanto, Siti Fatimah

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen pembelajaran bagi anak penyandang autism dalam menanamkan karakter di masa pandemic Covid-19 di sekolah inklusi SD Muhammadiyah 1 Karanganyar Kebumen. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan subjek penelitian 3 peserta didik penyandang autis. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa lembar observasi. Teknik analisis data menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Hasil analisis menunjukkan bahwa manajemen pembelajaran dalam menanamkan karakter anak autis selama pembelajaran daring mencakup perencanaan, pengendalian, dan pengevaluasian. Pada tahap perencanaan dimulai dengan penyusunan kurikulum dan silabus, penyusunan RPP dan penyusunan PPI. Tahap pengendalian proses penanganan anak berkebutuhan khusus .  Pada tahap evaluasi yakni Penilaian dan laporan hasil belajar.

Keywords

manajemen pembelajaran, sekolah inklusi, autism, karakter, pandemi covid-19

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.