Profil Perilaku Bullying Siwa SMP dan Implikasi bagi Layanan Informasi
Abstract
Bullying didefinisikan sebagai tindakan agresif berulang yang disengaja terhadap korban yang lemah, sejauh mana karakteristik spesifik dari perilaku bullying di kalangan siswa SMP saat ini menimbulkan tantangan dan mengharuskan adanya pergeseran strategi dalam layanan informasi dan konseling sekolah Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil perilaku bullying siswa kelas VII-E UPTD SMP Negeri 11 Kota Kupang Tahun Pelajaran 2024/2025 dan implikasinya bagi layanan informasi. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif, dengan subjek penelitian seluruh siswa kelas VII-E sebanyak 32 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan angket perilaku bullying yang mengukur tiga aspek, yaitu bullying fisik, bullying verbal, dan bullying psikologis. Analisis data dilakukan menggunakan teknik kecenderungan pusat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa skor rata-rata perilaku bullying secara keseluruhan adalah 135,94, yang berada pada kategori tinggi (rentang skor 126–163). Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa perilaku bullying pada siswa kelas VII-E berada pada kategori tinggi di seluruh aspek yang diteliti.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.



