REPRESENTASI ALAM DAN HARMONISASINYA DENGAN MANUSIA DALAM NOVEL SEBUAH WILAYAH YANG TIDAK ADA DI GOOGLE EARTH KARYA PANDU A. HAMZAH: KAJIAN EKOKRITIK SASTRA
Abstract
Penelitian ini merupakan analisis representasi alam dan harmonisasinya dengan manusia dalam novel Sebuah Wilayah yang Tidak Ada di Google Earth karya Pandu A. Hamzah: Kajian Ekokritik Sastra. Rumusan Masalah: 1) Bagaimana representasi alam dalam novel Sebuah Wilayah yang Tidak Ada di Google Earth karya Pandu A. Hamzah?; 2) Bagaimana harmonisasi alam dengan manusia ditinjau dari etika lingkungan dalam novel Sebuah Wilayah yang Tidak Ada di Google Earth karya Pandu A. Hamzah?. Tujuan Penelitian: 1) Untuk mendeskripsikan representasi alam dalam novel Sebuah Wilayah yang Tidak Ada di Google Earth karya Pandu A. Hamzah; 2) Untuk mendeskripsikan harmonisasi alam dengan manusia ditinjau dari etika lingkungan dalam novel Sebuah Wilayah yang Tidak Ada di Google Earth karya Pandu A. Hamzah. Metode Penelitian: deskriptif kualitatif. Teknik: teknik pemerolehan data: (studi pustaka dan dokumentasi) dan teknik pengolahan data: (analisis). Hasil Penelitian: 1) Representasi alam yang terdapat dalam novel Sebuah Wilayah yang Tidak Ada di Google Earth karya Pandu A. Hamzah mencakup representasi biologis alam, representasi konseptual alam, dan representasi psikologis alam. 2) Harmonisasi alam dengan manusia ditinjau dari etika lingkungan yang ditemukan dalam novel Sebuah Wilayah yang Tidak Ada di Google Earth karya Pandu A. Hamzah yaitu sikap hormat terhadap alam, sikap tanggung jawab moral terhadap alam, sikap solidaritas terhadap alam, sikap kasih sayang dan kepedulian terhadap alam, sikap tidak mengganggu kehidupan alam, sikap hidup sederhana dan selaras dengan alam.
Keywords
ekokritik; etika lingkungan; harmonisasi alam; representasi alam
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.