KORELASI KECEPATAN EFEKTIF MEMBACA DAN KEMAMPUAN MENYINTESIS BACAAN SISWA KELAS XI DI MADRASAH ALIYAH NEGERI 1 CIREBON

Reza Muamar Zaki, Itaristanti Itaristanti, Tato Nuryanto

Abstract

Rendahnya minat baca terutama pada pelajar yang dibuktikan oleh riset yang dilakukan PISA, UNESCO, dan CCSU. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kecepatan membaca siswa kelas XI di MAN 1 Kota Cirebon, untuk mendeskripsikan hasil menyintesis bacaan siswa kelas XI di MAN 1 Kota Cirebon, untuk mendeskripsikan korelasi antara kecepatan efektif membaca dan hasil sintesis bacaan pada siswa kelas XI di MAN 1 Kota Cirebon. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan kategori penelitian studi korelasional. Teknik analisis yang digunakan yaitu teknik analisis korelasi untuk mengetahui hubungan antarvariabel. Berdasarkan hasil analisis dengan SPSS 25 kecepatan efektif membaca pada siswa kelas XI di MAN 1 Cirebon pada kategori tinggi sebanyak 12 responden (35,29%), kategori sedang sebanyak 15 reponden (44,12%), kategori rendah sebanyak 7 responden (20,59%). Kemampuan menyintesis bacaan siswa kelas XI di MAN 1 Cirebon frekuensi berada pada kategori tinggi sebanyak 2 reponden (5,88%), pada kategori sedang sebanyak 22 responden (64,71%), pada kategori rendah sebanyak 7 responden (29,41%). Terdapat korelasi antara kecepatan efektif membaca dan hasil menyintesis bacaan, namun tidak signifikan karena t-hitung senilai 0,076 lebih kecil dari t-tabel senilai 2,042.

Keywords

kecepatan membaca; kemampuan menyintesis; korelasi; siswa MAN

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.