PENINGKATAN KEMAMPUAN MOTORIK HALUS ANAK USIA 4-5 TAHUN MELALUI MEDIA BUSY BOOK

Nova Putri Pangesti, Siti Wahyuningsih, Nurul Kusuma Dewi

Abstract

Abstrak
Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan kemampuan motorik halus pada anak usia 4-5 tahun yang dilaksanakan di TK Pelita 1 Mudal Boyolali tahun ajaran 2018/2019. Pendekatan penelitan ini yaitu pendekatan kualitatif dan pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian yaitu penelitian tindakan kelas (PTK). Model PTK dalam penelitian ini berdasar model dari Kurt
Lewin berupa perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian adalah anak usia 4-5 tahun dengan jumlah 5 anak. Sumber data dalam penelitian ini adalah anak dan guru. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, dan tes berupa unjuk kerja. Teknik uji validitas data kualitatif
menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Teknik uji validitas data kuantitatif yang digunakan dengan pengujian validitas konstruk menggunakan pendapat dari ahli. Teknik analisis data kualitatif dengan analisis model interaktif Miles dan Huberman berupa pengumpulan data, reduksi data, sajian data, penarikan simpulan atau verifikasi. Teknik analisis data kuantitatif dengan menggunakan rumus tingkat ketuntasan belajar anak. Hasil penelitian tindakan kelas menunjukkan bahwa kemampuan motorik halus anak melalui media busy book pada indikator menali sebanyak 19 anak atau 76% yang tuntas. Ketuntasan dalam indikator menali yaitu dengan ditunjukkan ketika anak mampu mampu memasukkan tali ke dalam lubang dan mampu menali simpul serta anak mampu memasukkan tali ke dalam lubang dan mampu menali simpul pita serta
melepasnya. Indikator mengancingkan kancing sebanyak 21 anak atau 84% anak yang tuntas. Ketuntasan dalam indikator mengancingkan kancing yaitu dengan ditunjukkan ketika anak mampu melepaskan kancing dan mengancingkan kancing dengan ada beberapa yang terselang seling ke dalam lubang serta anak mampu melakukan kegiatan melepas dan
mengancingakan kacing secara urut. Indikator menempel pola potongan gambar sebanyak 19 anak atau 76% yang tuntas. Ketuntasan dalam indikator menempel pola potongan gambar yaitu dengan ditunjukkan ketika anak mampu melakukan kegiatan menempel semua pola potongan gambar sesuai dengan pola tetapi ada 1 yang keluar garis serta anak mampu melakukan kegiatan menempel semua pola potongan gambar sesuai polanya dengan tepat tidak melewati garis. Berdasar uraian tersebut dapat ditarik kesimpulan bahwa melalui media busy book dapat meningkatkan kemampuan motorik halus anak usia 4-5 tahun.


Kata Kunci: kemampuan motorik halus, busy book, anak usia dini

References

Beaty, J. J. (2013). Observasi perkembangan anak usia dini. Jakarta: Kencana Prenadamedia Group.

Hidayat, A.T. (2015). Pengaruh presepsi siswa tentang pelaksanaan reward dan punishment guru terhadap motivasi belajar siswa kelas v di MI miftahush shibyan 01 genuksari genuk semarang tahun pelajaran 2014/ 2015. Skripsi Tidak Dipublikasikan, Universitas Islam Negeri Walisongo, Semarang.

Hurlock, E. B. (2013). Perkembangan anak. Jakarta: Erlangga.

Lin, Q., Luo, J., Wu, Z., Shen, F., Sun, Z. (2015). Characterization of

fine motor development: dynamic analysis of children’s drawing movements. Journal of Human Movement Science, 40, 163–175.

Magdalena, M. (2018). Melatih kepercayaan diri siswa dalam menyatakan tanggapan dan saran sederhana melalui penguatan pujian pada pembelajaran bahasa indonesia. Jurnal Kajian Bahasa,Sastra dan Pengajaran

(KIBASP), 1 (2), 237-245.

Mufliharsi, R. (2017). Pemanfaatan busy book pada kosakata anak usia

dini di paud swadaya Pkk, V (2,) 146-155.

Ramadhani, S. N., Sudarsini. (2018). Media quiet book dalam meningkatkan keterampilan memakai baju berkancing bagi tunagrahita. Jurnal Ortopedagogia, 4 (1), 12-16.

Romadhona, W. A., Bagaskorowati, R. &Bintoro, T. (2017). Mengurangi

perilaku maladaptif melalui pembelajaran berbantuan media my

busy book pada anak autisme. JPD: Jurnal Pendidikan Dasar, 8 (2), 89-99.

Ulfah, A. A. & Rahmah, E. (2017). Pembuatan dan pemanfaatan busy

book dalam mempercepat kemampuan membaca untuk anak usia dini di paud budi luhur padang. Jurnal Ilmu Informasi Perpustakaan dan Kearsipan, 6 (1), 28-37.

Wiyani, N. A. (2014). Psikologi perkembangan anak usia dini panduan bagi orang tua dan pendidik paud dalam memahami serta mendidik anak usia dini. Yogyakarta: Gava Media.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.