Peningkatan Kemampuan Membaca Permulaan Melalui Metode Struktural Analitik Sintetik Pada Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas I SDN 2 Sentolo Tahun 2022/2023
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh masalah yang peneliti temui di kelas I SDN 2 Sentolo yakni berdasarkan pretest yang telah dilakukan ditemukan bahwa terdapat 60% siswa masih kesulitan dalam membaca dan berdasarkan praktik mengajar terbimbing ditemukan bahwa proses pembelajaran berlangsung kurang kondusif. Penelitian bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan membaca permulaan peserta didik pada pembelajaran Bahasa Indonesia dengan menggunakan metode SAS di kelas I SD Negeri 2 Sentolo. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas kolaboratif (PTK-K). Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yakni observasi, tes dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif yaitu dengan mencari rerata. Hasil penelitian menunjukan bahwa melalui metode SAS dapat meningkatkan ketrampilan membaca permulaan peserta didik kelas I SD Negeri 2 Sentolo dari pra tindakan, siklus I dan siklus II, data awal presentase kelulusan klasikal sebesar 40% atau 10 peserta didik, siklus I sebesar 72%, dan siklus II sebesar 92%. Dari hasil analisis yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa kemampuan membaca permulaan peserta didik kelas I di SD Negeri 2 Sentolo meningkat dengan menggunakan metode Struktural Analitik Sintetik pada pembelajaran Bahasa Indonesia.
Keywords
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.