Upaya Peningkatan Pemahaman Konsep Matematika Siswa pada Materi Himpunan Melalui Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) (Penelitian dilakukan di Kelas VII F SMP Negeri 13 Surakarta Tahun Pelajaran 2017/2018)

Nisa Napiah, Ira Kurniawati, Laila Fitriana

Abstract

Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk mengetahui apakah penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dapat meningkatkan pemahaman konsep matematika siswa pada materi Himpunan kelas VII F SMP Negeri 13 Surakarta tahun pelajaran 2017/2018. Selain itu, untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan proses pembelajaran dengan penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) yang dapat meningkatkan pemahaman konsep matematika siswa pada materi Himpunan kelas VII F SMP Negeri 13 Surakarta tahun pelajaran 2017/2018. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus. Data penelitian diperoleh melalui observasi dan tes. Indikator kinerja penelitian ini adalah setidaknya 60% siswa mendapatkan skor 2 pada setiap indikator pemahaman konsep matematika. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dapat meningkatkan pemahaman konsep matematika siswa pada materi Himpunan kelas VII F SMP Negeri 13 Surakarta tahun pelajaran 2017/2018.

Keywords

Problem Based Learning (PBL); pemahaman konsep matematika siswa

Full Text:

PDF

References

Arends, R.I. (2008). Learning To Teach Belajar untuk Mengajar. Terj. Helly Prajitno S dkk. New York : McGraw Hill Companies.

As’ari, A.R., Muhammad, T., Erik, V., Zainul, I., & Ibnu, T. (2016). Matematika: buku guru/ Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Jakarta : Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Daryanto. (2011). Penelitian Tindakan Kelas dan Penelitian Tindakan Sekolah. Yogyakarta: Gava Media.

Hamzah, A., & Muhlisraini. (2014). Perencanaan dan Strategi Pembelajaran Matematika. Jakarta : PT Raja Grafindo Persada.

Moleong, L.J. (2007). Metodologi Penelitian Kualitatif Edisi Revisi. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.

Shoimin, A. (2014). 68 Model Pembelajaran Inovatif dalam Kurikulum 2013. Yogyakarta : Ar-ruz Media.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.