TUTURAN PERSUASI PODCAST SAPA BUDAYA DAN KAITANNYA DENGAN BAHAN AJAR TEKS PERSUASI

Annisa Nur Hidayati, Dedi Wijayanti

Abstract

Alasan pemilihan objek penelitian ini adalah banyaknya penggunaan tuturan persuasi pada podcast Sapa Budaya menjadi salah satu konten yang memiliki informasi mengenai pembahasan wawasan kebudayaan yang ada di Kota Yogyakarta. Kanal youtube sekaligus website milik Dinas Kebudayaan Kota Yogyakarta memiliki tujuan untuk bertegur sapa satu dengan lainnya dalam pembahasan ekosistem ruang kebudayaan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tuturan persuasi pada podcast Sapa Budaya yang hasilnya diterapkan pada pengembangan bahan ajar bahasa Indonesia pada materi teks persuasi kelas VIII SMP. Penelitian menggunakan metode kualitatif analisis isi dan teknik pengumpulan data metode simak. Siaran podcast yang diadakan dalam tiga episode memiliki rangkaian acara berkesinambungan antar satu dengan lainnya dalam pembahasan koridor kebudayaan. Menggunakan metode analisis isi Hasil penelitian menemukan lima jenis tuturan persuasi pada Podcast Sapa Budaya, yaitu tuturan asertif berjumlah 17, komisif berjumlah 3, ekspresif berjumlah 21, deklaratif berjumlah 1, dan tuturan direktif berjumlah 3. Ditemukan tiga fungsi tuturan persuasi pada podcast Sapa Budaya, yaitu aspek kognitif berjumlah 15, afektif berjumlah 26, dan konatif berjumlah 4.

Keywords

Persuasion, persuasive speech, meaning, expression.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.