UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA MELALUI MODEL LEARNING CYCLE 7E
Abstract
Abstract
The research was conducted to improve critical thinking skills and learning motivation of students in grade XI Accounting 2 of State Vocational High School of Surya*) by applying the model 7E Learning Cycle. This research is a classroom action research (CAR), with 2 cycles. Each cycle consist of phases: planning, implementation, observation, and reflection. The subjects were the students as many as 30 in grade XI Accounting 2 of State Vocational High School of Surya*). The data of this research were collected through interviews, observation, tests, questionnaires, field notes, and documentation. The data were validated by using content validity and triangulation. Data techniques were analyzed by using descriptive qualitative and quantitative. The results show that the model 7E Learning Cycle can improve critical thinking skills and learning motivation in grade XI Accounting 2 of State Vocational High School of Surya*) from pre-cycle to the first cycle and from the first cycle to the second cycle. The results show that: (1) Based on the the observation, the average result of student’s critical thinking skills has increased from 39.35% in pre-cycle, then it improves to 63.23% in first cycle and 81.94% in the second cycle. Data from the questionnaire show that the average percentage of achievement of critical thinking skills are 55.03% in pre-cycle, 63.81% in the first cycle, and 81.58% in the second cycle. (2) Based on the average result of the observation, student’s motivation has increased by pre-cycle 53.66%, It improves to 62.15% in the first cycle, and 81.83% in the second cycle. The Student’s motivation from the questionnaire show that the average percentage of achievement of critical thinking skills in pre-cycle 55.51%, it improves to 67.04% in the first cycle, and 81.08% in the second cycle. In conclusion the application of the model Learning Cycle 7E can improve critical thinking skills and learning motivation students in grade XI Accounting 2 of State Vocational High School of Surya*).
Keywords: Critical Thinking, Learning Motivation, Learning Cycle 7E.
*) Surya State Vocational High School is disguise name
Abstrak
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis dan motivasi belajar siswa kelas XI Akuntansi 2 SMK Surya*) dengan menerapkan model pembelajaran Learning Cycle 7E. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK), yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Setiap siklus terdiri atas tahap: perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI Akuntansi 2 SMK Surya*), yang berjumlah 30 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, angket, catatan lapangan, dan dokumentasi. Teknik uji validitas data menggunakan validitas isi dan triangulasi. Teknik analisis data dalam penelitian adalah deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan hasil dari penelitian diketahui bahwa model pembelajaran Learning Cycle 7E dapat meningkatkan keterampilan berpikir kritis dan motivasi belajar siswa kelas XI Akuntansi 2 SMK Surya*) dari prasiklus ke siklus I dan dari siklus I ke siklus II. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Berdasarkan observasi hasil rata-rata keterampilan berpikir kritis siswa meningkat yaitu pada prasiklus 39,35%, pada siklus I menjadi 63,23%, dan siklus II menjadi 81,94%. Hasil angket menunjukkan bahwa rata-rata persentase ketercapaian keterampilan berpikir kritis pada prasiklus sebesar 55,03%, pada siklus I menjadi 63,81%, dan siklus II menjadi 81,58%. (2) Berdasarkan observasi menunjukkan bahwa hasil rata-rata motivasi belajar siswa meningkat yaitu pada prasiklus 53,66%, pada siklus I menjadi 62,15%, dan pada siklus II menjadi 81,83%. Hasil angket motivasi belajar siswa menunjukkan bahwa rata-rata persentase ketercapaian pada prasiklus sebesar 55,51%, pada siklus I menjadi 67,04%, dan pada siklus II menjadi 81,08%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah penerapan model pembelajaran Learning Cycle 7 E dapat meningkatkan keterampilan berpikir kritis dan motivasi belajar siswa kelas XI Akuntansi 2 SMK Surya*).
Kata Kunci: Keterampilan Berpikir Kritis, Motivasi Belajar, Learning Cycle 7E.
*) SMK Surya merupakan nama samaran.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.