MODALITAS SEBAGAI REALISASI MAKNA INTERPERSONAL PADA TALKSHOW MATA NAJWA ON STAGE "SEMUA KARENA AHOK"

Suci Khaofia

Abstract

Artikel ini akan membahas modalitas sebagai realisasi makna interpersonal pada sebuah talk show. Mata Najwa on stage adalah sebuah talk show yang dipandu oleh Najwa Shihab membahas mengenai berbagai topik dengan tokoh-tokoh masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi jenis modalitas yang digunakan oleh Najwa Shihab dan menjelaskan hubungan antara modalitas dengan makna interpersonal pada talk show Mata Najwa on stage “Semua Karena Ahok”. Data penelitian ini diambil dari dialog yang terjadi antara Najwa Shihab dan narasumber (bintang tamu). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Najwa Shihab menggunakan 25 probabilitas tingkat tinggi, 5 probabilitas tingkat sedang, 1 probabilitas tingkat rendah, 5 obligasi tingkat tinggi dan 1 inklinasi tingkat rendah. Penggunaan modalitas tingkat tinggi serta adanya obligasi menunjukkan bahwa posisi Najwa Shihab tidak sejajar dengan partisipan  lain pada talk show tersebut.

Kata kunci: makna interpersonal, modalitas, obligasi, probabilitas, status

Keywords

interpersonal meaning, modality, obligation, probability, status

Full Text:

PDF

References

Anisah, F. (2016). Modalitas dalam Teks Pidato Barack Obama The American Promise: Analisis Teks. Bandung: Universitas Padjadjaran.

Anjarwati, N. (2013). Analisis Konstrastif Modalitas Desideratif Bahasa Indonesia dengan Bahasa Jepang. Bandung: Universitas Pendidikan Indonesia.

Chaer, A. (2002). Linguistik Umum. Jakarta: Rineka Cipta

Djatmika. (2012). Perilaku Bahasa Indonesia di dalam Teks Kontrak dari Kacamata Linguistik Sistemik Fungsional. Surakarta: UNS Press

Halliday. M.A.K & Hasan, R.. (1992). Bahasa, Konteks dan Teks. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Halliday. M.A.K & Matthiessen M.I.M. Christian. (2014). Halliday’s Introduction to Functional Grammar. Oxon: Routledge.

Kridalaksana, H. (1982). Kamus Linguistik. Jakarta: PT. Gramedia.

Martin, J.R. (1992). English Text System and Structure. Philadelphia/Amsterdam: John Benjamin Publishing Company.

Prihantoro, Edy. (2015). Modalitas dalam Teks Berita Online. Prosiding Pesat (Psikologi, Ekonomi, Sastra, Arsitektur & Teknik Sipil) Universitas Gunadarma. Volume 6, hlmn 17-25.

Santosa, R. (2003). Semiotika Sosial. Surabaya: Pustaka Eureka & JP. Press

Spradley. (2006). Metode Etnografi. Yogyakarta: Penerbit Tiara Wacana

Timberg M. Bernard. (2002). Television Talk: A History of the TV Talk Show. Austin: University of Texas Press.

www.youtube.com/pemprov DKI & Ahok Djarot

Refbacks

  • There are currently no refbacks.