Usulan Penjadwalan Perawatan Mesin Menggunakan Metode Reliability Block Diagram

Evi Febianti, Putro Ferro Ferdinant, Nuraida Wahyuni, Desy Nur Riyani

Abstract

PT. XYZ merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang manufaktur dengan hasil produknya adalah baja. Kegiatan perawatan memegang peranan penting. Perusahaan perlu melakukan penjadwalan perawatan mesin secara teratur. Penelitian ini berfokus pada unit produksi CTCM (Continuous Tandem Cold Mill ) yang memiliki breakdown time yang tinggi. Adapun tujuan penelitian adalah menentukan pola kerusakan dan nilai MTBF (mean time between failure), menghitung nilai reliabilitas dan availabilitas dengan corrective maintenance, menentukan waktu preventive maintenance  dan reliabilitas sistem berdasarkan reliability block diagram, serta menentukan availabilitas setelah dilakukan preventive maintenance. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah reliability block diagram (RBD). Hasil  perhitungan menunjukkan semakin kecil nilai MTBF dari suatu mesin, maka frekuensi kerusakan semakin banyak pada mesin tersebut. Semakin besar nilai reliabilitas mesin maka semakin besar nilai availabilitasnya. Semakin banyak frekuensi kerusakan yang dialami mesin maka diperlukan perawatan mesin yang rutin. Nilai reliabilitas setiap mesin yang meningkat mempengaruhi persentase reliabiltas sistem. Dibandingkan dengan corrective maintenance, jadwal preventive maintenance yang diusulkan meningkatkan nilai availabilitas mesin sebesar 21,18%.

Keywords

Corrective Maintenance, Preventive Maintenance, Reliabilitas, Reliability Block Diagram

References

Betrianis dan Robby Suhendra. 2005. Pengukuran Nilai Overall Equipment Effectiveness Sebagai Dasar Usaha Perbaikan Proses Manufaktur Pada Lini Produksi. Jurnal Teknik Industri Vol 7 No 2.

Ebeling, C.E. 1997. An Introduction to Reliability and Maintainability Engineering. New York : The McGraw.

Kudin, A. W. 2012. Analisa Penjadwalan Maintenance Komponen Listrik Pada Unit Stand 3 PT. XYZ Dengan Reliability Block Diagram. (Skripsi). Jurusan Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

Kulsum, Febianti, E. dan Supriatna, H.I . 2018. Usulan Waktu Preventive Maintenance Untuk Menurunkan Downtime Mesin Paper Mill 1 dengan Reliability Block Diagram. Prodising Seminar Nasioanl Sains dan Teknologi. Fakultas Teknik Universitas Muhammadyah Jakarta.

Larasati, S. 2017. Usulan Waktu Preventive Maintenance Untuk Menurunkan Downtime Mesin Crane 0746 Dengan Reliability Block Diagram di PT XYZ. (Skripsi). Jurusan Teknik Industri Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Nuhman. 2016. Usulan Penentuan Kebutuhan Spare Parts Mesin Compressor Berdasarkan Reliability. (Skripsi). Jurusan Teknik Industri Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

Priyanta, Dwi. 2000. Keandalan dan Perawatan. Surabaya : Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

Saputro, D. S. 2013. Usulan Penjadwalan Perawatan Dengan Mempertimbangkan Reliability Blok Diagram Pada Mesin SPM 2000 PT Z. (Skripsi). Jurusan Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Refbacks

  • There are currently no refbacks.