PENINGKATAN KEMAMPUAN KOGNITIF MENGENAL TANAMAN HIAS MELALUI PERMAINAN FLOWERS KARAMBOL PADA KELOMPOK B

Henik Lestari, Octavian Dwitanto, Wening Sekar Kusuma

Abstract

Pengembangan aspek kemampuan kognitif anak dapat dilakukan dengan menggunakan media, penggunaan media dalam proses pembelajaran akan mempermudah pendidik dalam menyampaikan pesan yang ingin disampaikan kepada anak. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan proses dan hasil belajar melalui permainan Flowers karambol guna meningkatkan kemampuan kognitif mengenal tanaman hias pada kelompok B TK Dahlia Desa Kedungprahu Padas Ngawi Tahun Ajaran 2022/2023. Subjek penelitian ini yaitu dua puluh tiga orang anak yang terdiri dari sebelas anak laki-laki dan dua belas anak perempuan. Metode penelitian ini adalah Penelitian mengacu pada model  Penelitian Tindakan Kelas Kemmis dan Mc. Taggart yang meliputi empat tahap yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Penelitian ini terdiri dari dua siklus yaitu siklus I dan siklus II. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif dan data kuantitatif. Pemerolehan data kualitatif dengan cara menganalisis data dari wawancara selama penelitian. Sedangkan pemerolehan data kuantitatif dengan statistik deskriptif yang membandingkan hasil yang diperoleh dari pra siklus, siklus I, dan siklus II. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan kemampuan kognitif mengenal tanaman hias melalui permainan Flowers karambol, dibuktikan dengan sebelum dilakukan tindakan adalah sebesar 4% pada kategori Berkembang Sangat Baik (BSB), pada siklus I kemampuan kognitif meningkat sebesar 9% pada kategori Berkembang Sangat Baik (BSB), dan pada siklus II peningkatan terjadi sangat signifikan yaitu 83% pada kategori Berkembang Sangat Baik atau sebanyak sembilan belas dari dua puluh tiga anak.

Keywords

kognitif, permainan Flowers karambol.

Full Text:

PDF

References

Anggraini, Sudono (2000). Sumber Belajar Dan Alat Permainan Untuk Pendidikan Anak usia Dini, Jakarta PT Grasindo.

Anonim. (2014). Permendikbud No 146 tahun 2014. Tentang Kurikulum 2013 Pendidikan Anak Usia Dini. Jakarta: Depdiknas.

Aryanti, R.D. (2008). Strategi Pengembangan Usaha Tanaman Hias Pada Ciapus Nuerseri, Desa Tamansari, Bogor, Jawa Barat. Skripsi IPB. Bogor. Ashari.s. 2006. Hertikultultura Aspek Budidaya. UI Press, Jakarta.

Asrul, Asrul, Sitorus Dkk, (2016), Strategi Pendidikan Anak Usia Dini Dalam Membina SDM Yang Berkarakter, Medan, Perdana Publishing, h. 188.

Atmaja, B.T., E.M.A. Jonemaro., dan I.Arwani. 2017. Pengembangan Game Karambol Pada Interactive Projected Display. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer, 1 (9), 2548-864x, 739-747.

Cahyo, Agus N. 2011. Gudang Permainan Kreatif Khusus Asah Otak Kiri Anak. Yogyakarta : Flash Books, h.12.

Fadillah. (2007). Bermain & Permainan Anak Usia Dini. Jakarta, Prenadamedia Group, h.133.

Mulyasa, E (2009). Menjadi Guru Profesional. Bandung: PT Remaja Rosdakarya, h. 178.

Sudarmono. 1997. Tanaman Hias Ruangan. Yogyakarta : Kanisius

Sujiono, Dkk, (2008). Anak dan Kemampuannya Dalam Belajar. Yogjakarta: Nusa Permai.

Susanto, Ahmad. 2011. Teori Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Kencana.

Vygotsky. Lev S. 1967. “Play and its Role in the Metal Development of the Child”. Soviet Psycology, 5:6-18

Refbacks

  • There are currently no refbacks.