PENERAPAN METODE GUIDED INQUIRY DISCOVERY UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP SIFAT-SIFAT BENDA MELALUI FLOATING AND SINKING PADA ANAK KELOMPOK B TK DESA SANGGUNG I TAHUN AJARAN 2015/2016

Aprilia Suryaningsih, Warananingtyas Palupi, Ruli Hafidah

Abstract

Penelitian  ini  bertujuan  untuk  meningkatkan  pemahaman  konsep  sifat-sifat  benda
melalui kegiatan Floating and Sinking  dengan penerapan metode  Guided Inquiry Discovery  pada anak kelompok B TK Desa Sanggung I tahun ajaran 2015/2016. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan  kelas  yang  dilaksanakan  selama  2  siklus.  Setiap  siklus  terdiri  dari  empat  tahap  yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek dan dan sumber data dalam penelitian ini adalah 16 anak kelompok B TK Desa Sanggung I tahun ajaran 2015/2016. Teknik pengumpulan data  dilaksanakan  melalui  observasi,  wawancara,  dokumentasi,  dan  tes.  Uji  validitas  data  yang digunakan adalah triangulasi sumber dan triangulasi teknik dan untuk analisis data yang digunakan adalah  analisis  interaktif  yang  dikembangkan  oleh  Miles  and  Huberman.  Hasil  penelitian menunjukkan adanya peningkatan pemahaman sifat-sifat benda anak pada setiap siklus. Hasil pada pretes diperoleh data sebanyak 4 dari 16 anak tuntas atau sebesar 25%. Hasil observasi pada siklus
I diperoleh data dari 16 anak terdapat 8 anak atau sebesar 50% dikatakan tuntas. Siklus ke II terdapat peningkatan  sebesar  87,5%  atau  14  anak  sudah  tuntas.  Berdasarkan  hasil  penelitian  dapat disimpulkan  bahwa  melalui  penggunaan  metode  Guided  Inquiry  Discovery  dengan  kegiatan Floating and Sinking dapat meningkatkan pemahaman sifat-sifat benda anak kelompok B TK Desa Sanggung I tahun ajaran 2015/2016.


Kata Kunci: pemahaman sifat-sifat benda, Floating and Sinking, Guided Inquiry Discovery

References

Gross, C.M. (2012). Science Concepts Young Children Learn Through Water Play. Dimensions of Early Childhood. Vol, 40. No, 22.

Hamdayama, J. (2014). Model dan Metode Pembelajaran Kreatif dan Berkarakter.

Bogor: Ghalia Hopkins, D. (2011). Panduan Guru Penelitian Tindakan

Kelas . Terj. Fawaid, Achmad. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Margus Pedaste, et all. (2015). Phases of inquiry-based learning: Definitions and the inquiry cycle. Educational Research Review 14 47–61.

Pedaste, M., Mäeots, M., Siiman, L. A., Jong, T. De, Zacharia, Z. C., & Tsourlidaki, E. (2015). Phases of inquiry-based learning : Definitions and the inquiry cycle. Educational Research Review, 14, 47–6.

Peraturan Menteri Pendidikan Nasional tentang Standar Pendidikan Anak Usia Dini. (2009). Kementrian Pendidikan Nasional. Direktorat Pendidikan Anak Usia Dini Pendidikan Nonformal dan Informal.

Stig Broström1. (2015). Science in Early Childhood Education. Journal of Education and Human Development. Vol, 4.

Students, C., Df, M., & Hands-on, U. (2007). ISSN 1648-3898 USING HANDSON, 134–147.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.