PENINGKATAN KEMAMPUAN BERBICARA MELALUI PENERAPAN STORYTELLING DENGAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA ANAK KELOMPOK A TKIT NUR HIDAYAH SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2013/2014

Sarifah Hasdaniah, Rukayah Rukayah, Muhammad Munif Syamsudin

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan kemampuan berbicara melalui penerapan storytelling dengan media audio visual pada anak kelompok A TKIT Nur Hidayah Surakarta Tahun Ajaran 2013/2014. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan di TKIT Nur Hidayah Surakarta. Dengan subjek penelitian yaitu anak kelompok A3 yang berjumlah 13 anak. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode bercerita atau storytelling dengan media audio visual. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, tes dan dokumentasi, sedangkan analisis data menggunakan model analisis interaktif yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus meliputi empat tahap, yaitu reduksi data, display data, dan verifikasi atau menarik kesimpulan. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus, tiap siklus terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Hasil menunjukkan dari pratindakan persentase ketuntasan kemampuan berbicara sebanyak 5 anak atau 38,5%, siklus I meningkat sebanyak 7 anak atau 53,8%, dan pada siklus II meningkat sebanyak 11 anak atau 84,6%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui penerapan storytelling dengan media audio visual dapat meningkatkan kemampuan berbicara pada anak kelompok A TKIT Nur Hidayah Surakarta Tahun Ajaran 2013/2014.
Keywords: Kemampuan Berbicara, Storytelling dengan media audio visual

References

Anitah, S. (2009). Media Pemblajaran. Surakarta : LPP UNS dan UNS Press.

Hurlock, E. B. (1978). Perkembangan Anak. Jakarta : PT. Gelora Aksara Pratama.

Latif, M.A. (2012). The Miracle of Storytelling. Jakarta : PT. Bestari Buana Murni.

Musfiqon (2012). Pengembangan Media dan Sumber Pembelajaran. Jakarta : PT. Prestasi Pustakaraya.

Ngadino. (2009). Pengembangan Media Pembelajaran. Surakarta : UNS Press.

Rahayu, A. Y. (2013). Menumbuhkan Kepercayaan Diri Melalui Kegiatan Bercerita. Jakarta : PT. Indeks.

Suhartono. (2005). Pengembangan Keterampilan Bicara AUD. Jakarta : Depdiknas Dirjen Dikti.

Sundayana, R. (2013). Media Pembelajaran Matematika. Bandung : Alfabeta

Tarigan, H. G. (2008). Berbicara Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung : Angkasa.

Winarti, Y. (2011). Peningkatan Keterampilan Berbicara Melalui Metode Bercerita Pada Kelompok A TK Dharma Wanita 02 Langon Kabupaten Blitar : FIP Universitas Negeri Malang

Refbacks

  • There are currently no refbacks.