Evaluasi implementasi kurikulum 2013 di madrasah ibtidaiyah kecamatan sedan kabupaten rembang
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk melakukan evaluasi terhadap implementasi Kurikum 2013 di Madarasah Ibtidaiyah. Komponen implementasi kurikulum yang dievaluasi meliputi: (1) kondisi siswa, (2) kondisi guru, (3) kondisi sarana prasarana, (4) perencanaan pembelajaran, (5) pelaksanaan pembelajaran tematik integrative berbasis saintifik, (6) pelaksanaan penilaian autentik, dan (7) hasil penilaian autentik Jenis penelitian kuantitatif dengan model evaluasi yang digunakan yaitu model evaluasi Stake Countenance Models (evaluasi 3 tahapan antecedent, transaction, dan outcomes). Evaluasi dilakukan dengan mengumpulkan informasi yang berupa data komponen implementasi kurikulum untuk kemudian dibandingkan dengan standar dari Kemdikbud. Instrumen yang digunakan yaitu lembar observasi, angket dan lembar dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik deskriptif.Hasil penelitian tahap pendahuluan (Antecedent) (83% kategori baik) dan keaktifan (80%). Kondisi guru belum sepenuhnya sesuai standar 89,5% (baik). Kondisi sarana prasarana berkategori sangat baik dengan persentase 58,3%. Pemahaman guru terhadap kurikulum dengan persentase 62,5% yang berkategori sangat baik. Kondisi perencanaan pembelajaran untuk data berkategori sangat baik sebanyak 50%, kategori baik sebanyak 45%. Tahap proses terdiri dari kondisi pelaksanaan pembelajaran didapatkan berkategori sangat baik 66.7%, kategori baik 25%, dan kategori kurang 83%. Kondisi pelaksanaan penilaian autentik berkategori sangat baik 80%, berkategori baik sebanyak 15%, kategori kurang sebanyak 5%, dan kategori sangat kurang tidak ada (0%). Tahap Hasil (Outcomes) yaitu penilaian autentik yang meliputi nilai aspek pengetahuan, keterampilan, sikap dan kehadiran siswa. Data hasil penilaian autentik yang berkategori sangat baik 41,7%, berkategori baik 58,3%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua komponen belum memenuhi standar (100%).
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Mu'arif, A. N., Damayanti, F., Akmalia, R., Arsfenti, T., & Darmadi, D. 2021. Pengembangan Kurikulum 2013 dalam Meningkatkan Pendidikan Karakter di Sekolah Dasar. Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan, 3(1), 44-57.
Rizkia, “Analisis Evaluasi Kurikulum 2013 Revisi 2018 Terhadap Pembelajaran Kimia SMA,” Lantanida J.,8(2). 2020.
Alawiyah, F. 2014. Kesiapan Guru dalam Implementasi Kurikulum 2013. Info Singkat, VI(15): 9-12 / I. P3DI /Agustus/2014 Gerde, H.K. 2013. Using the Scientific Meth
Ahmad, Syarwan. 2014. Problematika Kurikulum 2013 & Kepemimpinan Instruksional Kepala Sekolah. Jurnal Pencerahan, 8(2), 98-108.
Majid, A & Rochman. C. 2014. Pendekatan Ilmiah dalam Implementasi Kurikulum 2013. Bandung: PT Remaja Rosda Karya
Rusman. 2012. Manajemen Kurikulum. Jakarta: PT. Rajagrafindo Persada.
Budiani, S., Sudarmin, S. and Syamwil, R., 2017. Evaluasi Implementasi Kurikulum 2013 di Sekolah Pelaksana Mandiri. Innovative Journal of Curriculum and Educational Technology, 6(1), 45-57.
Mulyasa. 2014. Pengembangan dan Implementasi Kurikulum 2013. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
Ikhwanuddin. 2012. Implementasi Pendidikan Karakter Kerja Keras dan Kerja Sama dalam Perkuliahan. Jurnal Pendidikan Karakter. II (2)
Hassan, dkk. 2010. Pengembangan Pendidikan Budaya dan Karakter Bangsa. Kemendiknas Republik Indonesia.
Yulianti, S. D., Djatmika, E. T., & Santoso, A. 2017. Pendidikan karakter kerja sama dalam pembelajaran siswa sekolah dasar pada kurikulum 2013. Jurnal teori dan praksis pembelajaran IPS, 1(1), 33-38.
Pranowo, Dwiyanto Joko. 2013. Implementasi Pendidikan Karater Kepedulian dan Kerja Sama pada Mata Kuliah Keterampilan Berbicara Bahasa Prancis dengan Metode Bermain Peran. Jurnal Pendidikan Karakter. 3(2)
Emiasih, Dewi. 2011. Pengaruh Pemahaman Guru tentang Pendidikan Karakter terhadap Pelaksanaan Pendidikan Karakter pada Mata Pelajaran Sosiologi. Jurnal Komunitas, 3(2)
D. Wasisto, A & Warso, Proses Pembelajaran dan Penilaiannya di SD/MI/SMP/MTs/MA/SMK. Yogjakarta: Graha Cendekia, 2016.
Krissandi, A.D.S & Rusmawan. Kendala Guru Sekolah Dasar dalam Implementasi Kurikulum 2013. Jurnal Cakrawala Pendidikan, XXXIV(3): 457-467.
Hapsari, D.Y. 2015. Kemampuan Rata-rata Guru dalam Mengembangkan, Mengimplementasikan dan Mengevaluasi Kurikulum 2013. Indonesia Journal of Curriculum and Educational Technology Studies, 3(1): 22-28.
Agustiyana, D & Widodo, S. 2014. Evaluasi Implementasi Kurikulum 2013 Kelas IV SD Negeri Banaran 1 Kertosono. Jurnal Maha Peserta Didik Teknologi Pendidikan Universitas Surabaya, 2(2): 3-9.
Refbacks
- There are currently no refbacks.