Implementasi Program Pengembangan Pariwisata Daerah pada Objek Wisata Bukit Sidoguro Kabupaten Klaten

Rolland Sukma Guritno, Herwan Parwiyanto

Sari

Penelitian ini bertujuan untuk meninjau implementasi program pengembangan pariwisata di Bukit Sidoguro Kabupaten Klaten menggunakan model implementasi kebijakan George C. Edward III (1980) melalui empat aspek yaitu komunikasi, sumber daya, disposisi, dan struktur birokrasi. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik penentuan informan menggunakan teknik purposive sampling, validitas data yang digunakan adalah validitas triangulasi sumber. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis data interaktif Miles, Huberman dan Saldana. Hasil penelitian menunjukkan implementasi program pengembangan pariwisata di Bukit Sidoguro Kabupaten Klaten ditinjau dari aspek komunikasi telah dilaksanakan melalui sosialisasi dan pelatihan kepada masyarakat dan pengelola, namun informasi mengenai kebijakan belum terinformasikan secara menyeluruh kepada masyarakat. Aspek sumberdaya belum efektif terutama berkaitan dengan promosi, sumber daya anggaran belum memadai dalam pengembangan atraksi wisata,. Aspek disposisi berupa insentif telah diadakan namun belum merata. Aspek struktur birokrasi berupa SOP dan fragmentasi telah dijalankan dengan baik.

Kata Kunci

Implementasi; Kebijakan; Pariwisata

Teks Lengkap:

PDF

Referensi

Achmad, F., Prambudia, Y., & Rumanti, A. A. (2023). Improving Tourism Industry Performance through Support System Facilities and Stakeholders: The Role of Environmental Dynamism. Sustainability, Vol. 15 No.5

Badan Pusat Statistik (2018). Jumlah Devisa Sektor Pariwisata tahun 2015-2018

Dinas Pariwisata Jawa Tengah. Buku Statistik Pariwisata Jawa Tengah Dalam angka 2020

Dinas Pariwisata Jawa Tengah. Buku Statistik Pariwisata Jawa Tengah Dalam angka 2021

Dinas Pariwisata Jawa Tengah. Buku Statistik Pariwisata Jawa Tengah Dalam angka 2022

Miles, M. B., Huberman, A. M., & Saldana, J. (2014). Qualitative Data Analysis; A Methods Sourcebook. Arizona State: SAGE

Oktavia, Resta B., (2022). Peran Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Bungo dalam Mengembangkan Objek Wisata Lubuk Beringin Kecamatan Bathin III Ulu. Thesis, Universitas Jambi.

Permenparekraf Nomor 2 Tahun 2021

Perda Kab. Klaten nomor 3 Tahun 2014

Perbup Kabupaten Klaten nomor 55 tahun 2021

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.