KAJIAN PENGEMBANGAN GREEN SCHOOL DI PENDIDIKAN KEJURUAN DI BANTEN

Moh Fawaid, Sulaeman Deni Ramdani, Muhammad Nurtanto

Abstract

 

Pengembangan di berbagai bidang saat ini mengarah pada pengembangan yang bersifat memperhatikan kelestarian alam. Salah satu bidang yang sangat penting dalam kehidupan manusia adalah pendidikan. Pengembangan pendidikan selayaknya memperhatikan lingkungan baik dari segi fisik, aktifitas, maupun kebijakan melalui program-program strategis. Penelitian ini mengkaji pentingnya pengembangan green school di pendidikan kejuruan yang memiliki potensi pencemaran yang lebih besar dibandingkan dengan pendidikan umum. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Data berasal dari wawancara, angket, dan observasi lapangan yang dilakukan di SMK di Provinsi Banten. Berdasarkan hasil pembahasan, dapat disimpulkan bahwa pengembangan green school di Provinsi Banten dinyatakan cukup baik dengan tinjauan aspek kebijakan dinyatakan cukup baik, aspek kurikulum dinyatakan cukup baik, aspek sarana pendukung dinyatakan cukup baik, dan aspek partisipasi warga sekolah dinyatakan cukup baik. Pengembangan vocational green school selayaknya mengoptimalkan empat ranah tersebut sehingga dapat memacu perkembangan kualitas dan kuantitas implementasi green school di pendidikan kejuruan.

Full Text:

PDF

References

Clarke, L. & Winch, C. (2007). Vocational Education; International Approaches, Development And Systems. New York: Routledge.

Majumdar, S. (2010). Greening TVET: Connecting the Dots in TVET for Sustainable Development. Paper presented in the 16th IVETA-CPSC International Conference on “Education for Sustainable Development in TVET” Manila, Philippines.

Peraturan Menteri. (2013). Peraturan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Nomor 70 Tahun 2013 Tentang Kerangka Dasar Dan Struktur Kurikulum Sekolah Menengah Kejuruan /Madrasah Aliyah Kejuruan

Peraturan Menteri. (2013). Peraturan Menteri Lingkungan Hidup Republik Indonesia Nomor 05 Tahun 2013 Tentang Pedoman Pelaksanaan Program Adiwiyata

Republik Indonesia. (2003). Undang-Undang RI Nomor 20 tahun 2003, tentang Sistem Pendidikan Nasional.

Tilak, J.B. (2002). Vocational Education and Training in Asia. Dalam Keeves, J. P., & Watanabe, R. (Eds.), International Handbook of Educational Research in the Asia-Pacific Region (pp. 673–699). Berlin: Springer.

UNESCO-UNEVOC (2004). The Bonn Declaration on Learning for Work, Citizenship and Sustainability. Diunduh pada tanggal 4 Oktober dari http://www.unevoc.unesco.org/fileadmin/user_upload/pubs//SD_BonnDeclaration_e.pdf

Refbacks

  • There are currently no refbacks.