Learning Factory Sebagai Model Pembelajaran yang Komprehensif bagi Mahasiswa Pendidikan Vokasi dalam Meningkatkan Kompetensi Profesional

Basori Basori

Abstract

Indonesia saat ini telah memasuki era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).  MEA yang diawali tahun 2016 memberikan konsekuensi  terjadinya pemberlakuan perdagangan bebas di ASEAN. Dengan pemberlakuan ini, persaingan usaha akan semakin meningkat. Agar sebuah negara memiliki produk barang dan jasa yang bisa bersaing antar negara-negara ASEAN, maka  negara tersebut harus mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) yang trampil, cerdas, dan kompetitif.

Pendidikan vokasi sebagai salah satu penghasil SDM siap kerja, harus memiliki sistem pembelajaran yang baik agar lulusan yang dihasilkan juga kompeten. Model-model pembelajaran yang diterapkan oleh setiap lembaga pendidikan vokasi pun sudah banyak yang diterapkan  agar lulusannya berkualitas, antara lain problem based learning, project based learning, teaching factory, dan lain-lain. Masing-masing mempunyai kelebihan dan kelemahan. Salah satu model yang mulai di minati di era industrialisasi ini adalah Learning factory.

Wagner U, dkk (2012) menyatakan bahwa  Learning factory terdiri  dari  dua komposisi kata "learning" dan "factory" yang merupakan sebuah  sistem yang terbentuk antara perpaduan kedua hal tersebut, sehingga dalam perjalanannya, ada pembelajaran dalam  lingkungan produksi. Cachay J, dkk (2012) lebih khusus menyatakan istilah learning disini sebagai lawan mengajar (teaching), menekankan pentingnya pengalaman belajar di mana penelitian menunjukkan bahwa learning by doing memberikan pengaruh yang lebih baik dalam kemampuan praktik dibandingkan metode tradisional seperti ceramah.

Berdasarkan pengertian learning factory yang telah disebutkan, keuntungan pemakaian model ini dalam pembelajaran di pendidikan vokasi adalah kemampuan praktik (skill) mahasiswa akan lebih terjamin mencapai taraf profesional.  Hal ini sesuai dengan salah satu prinsip pendidikan vokasi dari Prosser,  pendidikan vokasi akan efektif jika sesuai dengan tempat kerja aslinya.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.