Keefektifan Modul Elektronik Berbasis Konservasi Untuk Meningkatkan Kreatifitas Pembelajaran Mata Kuliah Pangkas Disain
Abstract
Pembelajaran praktikum masih ada yang menggunakan metode konvensional pada mata kuliah pangkas rambut disain, hal ini memberi dampak hasil belajar kurang maksimal, maka diperlukan kreatifitas serta inovasi yang luas dan perlu modul elektronik yang memuat materi, gambar dan video tutorial, sehingga dapat memberi stimulus belajar mandiri secara optimal. Penerapan konservasi dengan nir kertas merupakan suatu langkah kebijakan efisiensi dan pencegahan pencemaran lingkungan, sisi lain mengoptimalisasikan sistem berbasis teknologi informasi pada proses pembelajaran. Modul elektronik berbasis konservasi menggunakan software adobe flash C56 dan aplikasi flipbook. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui keefektifan modul elektronik berbasis konservasi dan peningkatan kreatifitas pembelajaran pangkas rambut disain. Disain penelitian menggunakan pre eksperimen design, metode pengumpulan data observasi, angket, tes dan dokumentasi dengan analisis diskriptif persentase dan uji validitas modul. Hasil uji validitas modul dinyatakan layak dan efektif sebesar 84, 02% , sedangkan hasil pembelajaran menggunakan modul elektronik dapat meningkatkan kreatifitas mahasiswa sebesar 22,85% yang diperoleh dari pre-test, pos test dan proses berdasarkan aspek penilaian pengetahuan, sikap dan keterampilan.
Kata kunci : Teknologi modul elektronik, konservasi, hasil belajar
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.