Pemberdayaan Guru Taman Pendidikan Al-Quran Al-Ardhi dan Nurul Jadid di Kabupaten Sragen Melalui Ketrampilan Beternak Ayam Kampung Secara Intensif

Ratih Dewanti, Sudiyono Sudiyono

Abstract

Kegiatan PKM dilaksanakan di TPA Al-Ardhi dan Nurul Jadid Kabupaten Sragen. Metode yang digunakan adalah dengan memberikan penyuluhan, pelatihan, dan pendampingan pemeliharaan ayam kampung, penetasan, menyediakan peralatan lengkap, pelatihan pemasaran dan pembukuan sederhana serta pengolahan kotoran. Target luaran yang diharapkan adalah membentuk ustad dan ustadah TPA yang mandiri secara ekonomis dan breeding ayam kampung yang berkelanjutan. Dalam kegiatan ini di introduksikan kandang ren berpelataran, tempat pakan dan minum, mesin tetas full otomatis, eggtray, brooder, ayam kampung 44 ekor dan pakan. Hasil quisioner, terjadi peningkatan hasil sesudah penyuluhan dibandingkan sebelum penyuluhan (pengetahuan meningkat) sesudah penyuluhan yaitu 119 point dibandingkan sebelum penyuluhan 82 point. Puncak produksi telur pada umur ayam 35 minggu sebesar 76%. Penjualan telur perbutir dengan harga Rp.2000-Rp.2500. Penetasan yang dilakukan memiliki daya tetas sebesar 74%. Generasi F1 dijual umur kurang lebih 3 bulan dengan harga Rp.100.000/3 ekor. BEP harga produksi Rp.18.616/ekor. Melalui kegiatan ini, kemampuan dan ketrampilan ustad ustadah TPA Al-Ardhi dan Nurul Jadid mengalami peningkatan dan diharapkan mandiri secara ekonomis.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.