Analisis Interaksi Sosial Peserta Didik dalam Pembelajaran di Sekolah Dasar

Tyas Fitria Putri, Santa Santa, Mira Mirawati

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan interaksi sosial peserta didik dalam proses pembelajaran. Penelitian ini dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif naratif dengan subjek penelitian yaitu peserta didik kelas V SDN Bangka 3 Kota Bogor Semester Genap tahun pelajaran 2022/2023. Prosedur pengumpulan data dan perekaman data dilaksanakan melalui observasi, angket, wawancara, studi dokumentasi. Teknik analisa data dilakukan dengan tahap reduksi data, penyajian data, dan verifikasi (penarikan kesimpulan). Peneliti menggunakan uji kreabilitas, transferabilitas, dependabilitas, dan konfirmabilitas untuk memperoleh keabsahan data. Hasil penelitian menunjukkan adanya interaksi sosial dalam proses pembelajaran peserta didik khususnya kelas V, bahwa peserta didik memiliki interaksi sosial yang baik seperti peserta didik menyapa dan sering membantu teman jika kesulitan belajar, hal itu diperkuat dengan adanya angket 80%. Hal tersebut dibuktikan dengan hasil wawancara bahwa peserta didik jarang berinteraksi dengan teman lain dan divalidasikan dengan studi dokumentasi bahwa peserta didik mendapatkan nilai 92. Maka, peserta didik memiliki interaksi sosial baik saat proses pembelajaran

Keywords

Interaksi Sosial, Peserta Didik, Pembelajaran

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.