Peningkatan Kemampuan Membaca Permulaan Siswa Kelas I dengan Model Problem Based Learning Berbantuan Media Kartu Bergambar di SDN Gebangan

Mare Asia Fajaryanti, Meita Fitrianawati, Rusmimawarti Rusmimawarti

Abstract

Penerapan model pembelajaran dan media yang kurang variatif pada pembelajaran membaca permulaan berpengaruh terhadap rendahnya hasil kemampuan membaca permulaan siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan membaca permulaan siswa kelas I dengan model Problem Based Learning (PBL) berbantuan media kartu bergambar di SDN Gebangan. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas kolaboratif dengan teknik pengumpulan data berupa tes, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model PBL berbantuan media kartu bergambar signifikan meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa. Pada siklus I, 58,33% siswa mencapai tingkat ketuntasan membaca, dan meningkat menjadi 75,00% pada siklus II. Analisis hasil menunjukkan peningkatan kategori kemampuan membaca permulaan siswa, yakni 7 siswa (58,33%) dalam kategori baik pada siklus I, meningkat menjadi 9 siswa (75,00%) pada siklus II. Tidak ada siswa yang berada dalam kategori kurang pada siklus II, sementara 16,67% siswa masuk dalam kategori cukup. Dapat disimpulkan bahwa penggunaan model PBL dengan media kartu bergambar efektif dalam meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa kelas 1 di SDN Gebangan.

Keywords

kemampuan membaca permulaan, PBL, media kartu bergambar

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.