Upaya Peningkatan Hasil Belajar Matematika Penjumlahan Bersusun Menggunakan Model Problem Based Learning Kelas II SDN Sukoharjo 01 Tahun Ajaran 2022/2023

Nur Karimah, Mukti Widayati, Khosyiatun Khosyiatun

Abstract

Penelitiannini dilatar belakangi dengan rendahnya hasil belajar yang dicapai oleh siswa terutama pada matematika penjumlahan bersusun kelas 2. Hal ini dibuktikan dengan hasil nilai siswa yang masih dibawah KKM 70. Salah satunya dengan menerapkan model problem based learning yang menjadi solusi terhadap permasalahan ini, sehingga peniliti ingin melakukan penelitian lebih lanjut tentang penerapan model PBL untuk meningkatkan hasil belajar. Tujuanndari penelitian ini untukmmengetahui hasil belajar matematika penjumlahan bersusun melalui model problem based learning. Pada penelitian tindakan kelas ini tentang hasil belajar matematika penjumlahan bersusun mengalami peningkatan walaupun masih ada beberapa siswa yang belum menunjukkan peningkatan hasil belajar.Hasil belajar matematika mengalami peningkatan yaitu pra siklus awalnya 9%, siklus I sebesar 64%, siklus II sebesar 82%, serta siklus III sebesar 91%. Kesimpulan peneilitian ini yaitu model problem based learning dapat meningkatkan hasiI belajar peserta didik pada materi penjumlahan bersusun kelas II SDN Sukoharjo 01 tahun ajaran 2023/2024.

Keywords

hasil belajar, problem based learning

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.