Pengaruh Kualitas Pelayanan Pembelajaran Sekolah dan Dukungan Orang Tua Terhadap Motivasi Belajar Siswa Kelas Tinggi SD Negeri 2 Karangsari Kebumen Tahun 2021-2022

Hidayat Cahya Pamungkas, Wahyudi Wahyudi, Rokhmaniyah Rokhmaniyah

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan pembelajaran sekolah dan dukungan orang tua terhadap motivasi belajar siswa kelas tinggi SD Negeri 2 Karangsari Kebumen tahun 2021-2022. Pengumpulan datanya menggunakan kuesioner, sedangkan analisis datanya menggunakan analisis regresi linear ganda.Hasil penelitian menunjukkan: (1) kualitas pelayanan pembelajaran sekolah berpengaruh positif terhadap motivasi belajar siswa kelas tinggi SD Negeri 2 Karangsari Kebumen, artinya semakin baik kualitas pelayanan pembelajaran sekolah akan berdampak pada peningkatan motivasi belajar siswa; (2) dukungan orang tua berpengaruh positif terhadap motivasi belajar siswa kelas tinggi SD Negeri 2 Karangsari Kebumen, artinya semakin baik dukungan orang maka ada peningkatan motivasi belajar siswa; (3) kualitas pelayanan pembelajaran sekolah dan dukungan orang tua berpengaruh positif terhadap motivasi belajar siswa kelas tinggi SD Negeri 2 Karangsari Kebumen, artinya semakin baik kualitas pelayanan pembelajaran sekolah disertai dukungan orang tua yang tinggi maka ada peningkatan motivasi belajar siswa.

Keywords

Pelayanan pembelajaran, dukungan orang tua, motivasi, regresi

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.