Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning dan Ekspositori terhadap Kemampuan Berpikir Kritis dalam Pembelajaran IPS tentang Keragaman Budaya pada Siswa Kelas IV SD Negeri se-Kecamatan Kutowinangun

Sugiharti Sugiharti, Joharman Joharman, Suhartono Suhartono

Abstract

Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning dan Ekspositori Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis dalam Pembelajaran IPS Tentang Keragaman Budaya Pada Siswa Kelas IV SD Negeri se-Kecamatan Kutowinangun. ProblemmBased Learning adalah model pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan berpikir siswa. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan bahwa kemampuan berpikir kritis siswa yang belajar dengan model Problem Based Learning lebih baik dari siswa yang belajar dengan model ekspositori dalam pembelajaran IPS tentang keragaman budaya kelas IV SDN se-Kecamatan Kutowinangun. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif desain quasi eksperimen. Analisis data menggunakan uji t-2 sampel bebas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan berpikir kritis siswa yang belajar dengan model Problem Based Learning lebih baik dari siswa yang belajar dengan model ekspositori yang ditunjukkan pada uji hipotesis bahwa nilai Sig. sebesar 0.000. Berdasarkan penelitian dapat disimpulkan bahwa kemampuan berpikir kritis siswa yang belajar dengan model Problem Based Learning lebih baik dari siswa yang belajar dengan model ekspositori dalam pembelajaran IPS tentang keragaman budaya kelas IV SDN se-Kecamatan Kutowinangun.

Keywords

model pembelajaran Problem Based Learning, model pembelajaran ekspositori, kemampuan berpikir kritis, Ilmu Pengetahuan Sosial

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.