Meningkatkan Minat Mengartikan Sifat Mustahil Allah dengan Model Pembelajaran Make A Match

Apri Tyas Rahmawati

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan minat dan hasil belajar dalam mengartikan sifat mustahil bagi Allah. Subjek penelitian adalah siswa kelas 3 SDN 1 Tegalharjo Tahun Pelajaran 2017/2018 yang terdiri atas 18 siswa. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri atas dua siklus selama empat bulan. Data penelitian diperoleh dari dokumentasi, observasi, tes, dan wawancara. Hasil penelitian pada siklus 1 menunjukkan bahwa siswa yang memiliki minat sangat tinggi 1, tinggi sejumlah 9 siswa, pada siklus 2 siswa yang memiliki minat sangat tinggi sebanyak 14 siswa, minat tinggi sebanyak 4 siswa. Hasil penelitian hasil belajar pada siklus 1 siswa mendapat nilai dengan predikat sangat baik dengan prosentase 16,67 %, nilai dengan kategori baik dengan prosentase 22,22 %, siswa mendapat nilai dengan kategori cukup dengan prosentase 5,55 %, yang mendapat nilai kurang dengan prosentase 55,56 %. Ketuntasan klasikal sebesar 44,44 %. Pada siklus 2 siswa yang mendapat nilai sangat baik dengan prosentase 27,78 %, kategori baik dengan prosentase 5,55 %, kategori cukup dengan prosentase 66,67 %. Ketuntasan klasikal sebesar 100 %, sudah mencapai target ketuntasan penelitian sebesar 80%.

Keywords

minat, belajar, make a match

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.