Penerapan Model Picture and Picture (PAP) Berbasis Flashcard untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPAS Kelas V Sekolah Dasar
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menguraikan langkah-langkah model Picture and Picture berbasis Flashcard, (2) meningkatkan hasil belajar. Penelitian ini merupakan PTK kolaboratif. Subjek penelitian adalah guru dan siswa kelas VSDN 2 TMW. Data yang digunakan adalah data kualitatif dan kuantitatif. Analisis data dilakukan melalui tiga tahap yaitu reduksi, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah: (1) penerapan model Picture and Picture berbasis Flashcard melalui langkah-langkah: (a) penyampaian kompetensi dasar, (b) penyajian materi berbasis Flashcard, (c) penyajian gambar berbasis Flashcard, (d) pemasangan gambar berbasis Flashcard, (e) penjajakan atau penyelidikan berbasis Flashcard, (f) penyajian atau penjelasan materi sesuai kompetensi yang akan dicapai, dan (g) membuat kesimpulan, (2) peningkatan hasil belajar IPAS dengan rata-rata persentase ketuntasan pada siklus I sebesar 78,29%, pada siklus II sebesar 95,65%, dan pada siklus III sebesar 100%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah model Picture and Picture berbasis Flashcard secara signifikan dapat meningkatkan hasil belajar.
Keywords
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.

