Penerapan Metode Games Based Learning (GBL) dengan Media Spinning Wheel untuk Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar IPAS Kelas V SD Negeri Jatimulyo

Nila Sofyani, Dewi Indrapangastuti

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mendeskripsikan langkah penerapan metode Games Based Learning (GBL) dengan media spinning wheel meningkatkan motivasi dan hasil belajar IPASĀ  kelas V SD Negeri Jatimulyo. Jenis penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) sebanyak 3 Siklus. Subjek penelitian ini dari guru, peserta didik kelas V SD Negeri Jatimulyo. Data yang digunakan yaitu data kualitatif dan data kuantitatif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan tes. Analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimppulan. Hasil penerapan metode GBL dengan media spinning wheel melalui langkah-langkah metode GBLdengan media spinning wheel . Hasil motivasi belajar peserta didik pada siklus I = 77,09%, siklus II = 85,52%, siklus III = 89,43%. Ketuntasan hasil belajar IPAS kelas V pada siklus I = 79,31%. Pada siklus II = 86,21%. Pada siklus III = 89,66%. Disimpulkan bahwa metode GBL dengan media spinning wheel dapat meningkat motivasi dan hasil belajar IPAS kelas V SD Negeri Jatimulyo. Kendala yang ditemukan peserta didik tidak tertib. Solusinya guru dapat lebih tegas kepada peserta didik yang tidak tertib

Kata kunci: games based learning, spinning wheel, motivasi dan hasil belajar IPAS

Keywords

games based learning, spinning wheel, motivasi dan hasil belajar IPAS

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.