POTENSI PENERAPAN TRANSIT ORIENTED DEVELOPMENT (TOD) DI KAWASAN SEKITAR STASIUN LEMPUYANGAN

Adi Janatra, Paramita Rahayu, Tendra Istanabi

Abstract

Transit oriented development merupakan konsep pengembangan lokasi dengan beragam penggunaan lahan di kawasan stasiun transit untuk mengurangi tingkat ketergantungan penggunaan kendaraan pribadi. Tujuan penelitian adalah mengetahui potensi penerapan Transit Oriented Development di Kawasan Sekitar Stasiun Lempuyangan. Menurut Peraturan Daerah DIY Nomor 5 Tahun 2019 tentang RTRW Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2019 – 2039 pasal 14 Nomor 4, Stasiun Lempuyangan akan dikembangkan sebagai kawasan transit oriented development seiring dengan dibangunnya Bandara Yogyakarta International Airport di Kecamatan Temon, Kabupaten Kulon Progo. Namun, ada beberapa permasalahan yang terdapat di Kawasan Sekitar Stasiun Lempuyangan, yaitu kurang teraturnya kepadatan bangunan di seluruh Kawasan Sekitar Stasiun Lempuyangan yang mengakibatkan kepadatan bangunan eksisting di kawasan tersebut tidak merata. Penataan penggunaan lahan eksisting di kawasan tersebut juga bermasalah karena terbatasnya ketersediaan lahan yang mengakibatkan fungsi dari masing-masing penggunaan lahan kurang maksimal. Metode penelitian yang diterapkan adalah kuantitatif dan metode analisis yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif. Ada beberapa kriteria yang digunakan untuk mengukur kesiapan Kawasan Stasiun Lempuyangan sebagai kawasan Transit Oriented Development (TOD) berdasarkan penggunaan lahan dan intensitas pemanfaatan ruang. Kesesuaian tersebut dilihat dari beberapa indikator sebagai berikut: persentase penggunaan lahan, ketersediaan fasilitas umum, koefisien dasar bangunan, koefisien lantai bangunan, kepadatan hunian, tinggi bangunan, jumlah hunian, dan tipe hunian. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi lapangan dan data sekunder dari instansi terkait. Berdasarkan dari hasil skoring, didapatkan persentase indikator yang sesuai dengan konsep transit oriented development sebesar 41,6%. Secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa Kawasan Stasiun Lempuyangan belum siap sebagai kawasan transit oriented development dan masih harus dilakukan peningkatan pemenuhan indikator, yaitu koefisien dasar bangunan, koefisien lantai bangunan, dimensi blok, tinggi bangunan, dan tipe hunian untuk mencapai kesesuaian dengan konsep transit oriented development.

Keywords

intensitas pemanfaatan ruang; penggunaan lahan; perumahan; transit oriented development; Stasiun Lempuyangan

References

Adi, A. R. (2019). Status “Awas” Stasiun Lempuyangan Yogyakarta. Retrieved February 20, 2022, from Kompasiana website: https://www.kompasiana.com/alifianorezkaadi/5520070aa33311d42bb67708/status-awas-stasiun-lempuyangan-yogyakarta

Alvinsyah. (2016). Indonesian Urban Transport Institute. Jakarta. Retrieved from https://iutri.org/naskah-akademis/penerapan-konsep-tod-sebagai-instrumen-penguatan-jaringan-angkutan-massal-perkotaan.html

Anderson, J. R., Hardy, E. E., Roach, J. T., & Witmer, R. E. (1976). A Land Use and Land Cover Classification System for Use With Remote Sensor Data. Washington. https://doi.org/10.3133/pp964

Badan Standarisasi Nasional Republik Indonesia. (2004). SNI 03-1733-2004 Tata Cara Perencanaan Lingkungan Perumahan di Perkotaan. Retrieved from http://nawasis.org/portal/digilib/read/sni-03-1733-2004-tata-cara-perencanaan-lingkungan-perumahan-di-perkotaan/51450

BPS Kota Yogyakarta. (2019a). Kecamatan Danurejan Dalam Angka 2019. Yogyakarta: BPS Kota Yogyakarta. Retrieved from https://jogjakota.bps.go.id/publication/2019/09/26/cf668868604eba6d20cbc518/kecamatan-danurejan-dalam-angka-2019.html

BPS Kota Yogyakarta. (2019b). Kota Yogyakarta Dalam Angka 2019. Yogyakarta: BPS Kota Yogyakarta.

Cervero, R., Ferrell, C., & Murphy, S. (2002). Transit-Oriented Development and Joint Development in the United States:A Literature Review. Washington. Retrieved from https://trid.trb.org/view.aspx?id=726711

Department of Infrastructure and Planning. (2018). Transit Oriented Development: Guide for Practitioners in Queensland. In Designing Sustainable Communities. Brisbane. Retrieved from https://cabinet.qld.gov.au/documents/2009/dec/tod

Direktorat Jenderal Perkeretaapian. (2014). Buku Informasi Perkeretaapian. Jakarta. Retrieved from https://ppid.dephub.go.id/fileupload/informasi-berkala/BI_Final_RevMei.pdf

Grehenson, G. (2017). Kota Yogyakarta Darurat Tata Ruang. Retrieved February 20, 2022, from Universitas Gadjah Mada website: https://www.ugm.ac.id/id/berita/13377-kota-yogyakarta-darurat-tata-ruang

Hrelja, R., Olsson, L., Pettersson-Löfstedt, F., & Rye, T. (2020). Transit Oriented Development (TOD): A Literature Review. In K2 Research 2020:2. Retrieved from https://www.k2centrum.se/sites/default/files/fields/field_uppladdad_rapport/k2_research_2020_2_0.pdf

Institute for Transportation and Development Policy. (2017). TOD Standard. New York: ITDP. Retrieved from www.ITDP.org

Kementerian ATR/BPN. (2017). Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/ Kepala Badan Pertanahan Nasional Republik Indonesia Nomor 16 Tahun 2017 tentang Pedoman Pengembangan Kawasan Berorientasi Transit.

Kementerian Pekerjaan Umum. (2007). Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 06/PRT/M/2007 tentang Pedoman Umum Rencana Tata Bangunan dan Lingkungan.

Landcom. (2011). Residential Density Guide: for Landcom Project Teams. Parramatta: Landcom. Retrieved from https://www.landcom.com.au/assets/Publications/Statement-of-Corporate-Intent/8477325cc1/Density-Guide-Book.pdf

Nurfadhilah, I., & Rafie, M. . (2014). Pelaksanaan Program Keselamatan dan Kesehatan Kerja Pada Proyek Pembangunan Terminal Pontianak. Jurnal Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Tanjungpura, 2(2). https://doi.org/10.26418/jelast.v2i2.8287

Pemerintah Kota Yogyakarta. (2010). Peraturan Daerah Kota Yogyakarta Nomor 2 Tahun 2010 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Yogyakarta.

Pojani, D., & Stead, D. (2018). Past, Present and Future of Transit-Oriented Development in Three European Capital City-Regions. Advances in Transport Policy and Planning, 1, 93–118. https://doi.org/10.1016/bs.atpp.2018.07.003

Reconnecting America. (2008). Station Area Planning: How to Make Great Transit-Oriented Places. Oakland. Retrieved from http://www.reconnectingamerica.org/assets/Uploads/201103FloridaTODFramework.pdf

Renaissance Planning Group. (2011). A Framework for Transit Oriented Development in Florida. Florida: Florida Department of Transportation. Retrieved from http://www.reconnectingamerica.org/assets/Uploads/201103FloridaTODFramework.pdf

Republik Indonesia. (2014). Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2014 tentang Perindustrian.

Rusqiyati, E. A. (2019). Yogyakarta Kaji Pengembangan Kawasan Lempuyangan menjadi Kawasan TOD. Retrieved February 20, 2022, from Antara Yogya website: https://jogja.antaranews.com/berita/369610/yogyakarta-kaji-pengembangan-kawasan-lempuyangan-menjadi-tod

Sangadji, E. M., & Sopiah. (2010). Metodologi Penelitian Pendekatan Praktis dalam Penelitian. Yogyakarta: Penerbit Andi.

Sugiyono. (2012). Metode Penelitian Kuantitatif kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Tamin, O. Z. (2000). Perencanaan dan Pemodelan Transportasi. Bandung: Penerbit ITB.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.